Heboh Video Ade Londok Murka, Tagih dan Tantang Orang-orang yang Pernah Memberinya Janji Manis Saat Masih Viral

BANDUNG – Nama Ade londok pernah viral beberapa waktu yang lalu berkat videonya saat mempromosikan kue odading buatan Mang Soleh dengan gayanya yang unik. Berkat video promosinya itu, Ade Londok sampai dindang di beberapa acara televisi, konten para Youtuber, hingga mendapat beberapa hadiah dari para artis nasional dan diberi janji-jani yang menarik.

Janji Dibangunkan Sebuah Rumah

Dimulai dari Dewi Suminar yang memberi janji akan dibangukan sebuah rumah oleh Ibu Dewi Suminar. Hal tersebut diungkapkan Ade dalam video yang diunggah kanal YouTube Rans Entertainment dengan tajuk ” ADE “ODADING” LONDOK BELUM NIKAH, INI LOH KRITERIANYA… MUNGKIN KAMU.”

“Mau dibikinin rumah sama Ibu Dewi Suminar,” ungkap Ade.

Dijanjikan Hadiah Umrah

Tak sampai di situ, Ade juga menceritakan bahwa dirinya mendapatkan hadiah megejutkan dari Youtuber terkenal. Yakni akan diberangkatkan umroh ke tanah suci oleh Atta Halilintar.

“Sama Atta Halilintar mau diumrohin,” sambung Ade Londok bangga.

Dan juga memang sudah sejak lama Ade ingin meng-umrahkan ibunya.

Murka Setelah Pamornya Turun

Namun, pamor pria bernama asli Nandar Ukandar itu rupanya tidak bertahan lama. Kini publik seolah-olah sudah tidak melirik namanya lagi. Dan janji yang selama ini diterima Ade Londok beberapa waktu yang lalu mungkin hanya akan menjadi sebuah janji semata.

Pasalnya, sebuah video berdurasi 4 menit yang tersebar di jaga maya menampilkan kemarahan Ade Londok semenjak dirinya tak lagi viral. Di dalam video itu, dengan bahasa Sunda Ade Londok menceritakan keadaan dirinya sekaligus mengumpat untuk menagih janji kepada seseorang.

“Alhamdulillah rumah udah jadi 60%, sebentar lagi rumahnya jadi. Tetap saja saya juga a***** yang membangun (rumah)nya,” tutur Ade.

Disana Ade dengan lantang menagih janji umrah dan bantuan pembangunan rumah dari orang-orang yang pernah memberinya janji saat ia masih viral. Umpatan yang dilontarkannya seolah-olah menunjukan rasa kekesalan Ade tentang janji yang belum juga ia terima hingga saat ini. Hal itupun membuat Ade harus membangun rumah dengan uangnya sendiri.

“Mana yang janji mau meng-umrahkan? yang menjanjian umrah mana? Yang mau bantu bangun rumah saya mana g*****? tetap saja (ini) pakai uang saya. Bilangnya mau bikinin rumah saya, mau bantu bangun rumah saya, mau umrahkan emak (saya), tetap saja sama saya juga. Bilangin kata saya, yang merasa (menjanjikan) saja,” tuturnya lagi.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan