5G Segera Meluncur di Indonesia, Ini Masanya Gaming Tanpa Lagging!

JAKARTA – Teknologi generasi kelima alias 5G segera meluncur di Indonesia. Dalam rangka memberikan edukasi kepada khalayak luas mengenai manfaat dan keuntungan teknologi 5G, OPPO bekerjasama dengan Forwat (Forum Wartawan Teknologi) menggelar acara OPPO 5G Academy yang dilakukan secara online dan offline, Kamis, (4/2).

Acara tersebut mengundang para pembicara yang terdiri dari berbagai pihak, antara lain Aryo Meidianto A selaku PR Manager OPPO Indonesia, Shannedy Ong, Country Director Qualcomm dan Sukaca Purwokardjono yang menjabat sebagai Deputy CEO Mobility Smartfren Telecom.

Teknologi 5G digadang-gadang memiliki kecepatan yang luar biasa, mampu mencapai 10 gigabyte per second (Gbps), artinya seratus lebih cepat dibanding pendahulunya 4G yang hanya mencapai 100 Megabyte per second (Mbps). Dengan begitu, teknologi 5G ini memungkinkan penggunanya untuk terhubung semakin cepat tanpa gangguan atau lagging.

“Dengan speed setinggi itu, bisa streaming 4K atau 8K tanpa lagging,”ujar Shannedy Ong,

Permasalahan nge-lag atau ketertinggalan ini menjadi kendala paling menyebalkan yang sering dihadapi gamers. Bagaimana tidak, dalam game, kecepatan dan ketepatan adalah penentu kemenangan. Lagging yang terjadi bisa sangat mengganggu serunya permainan.

Namun, dengan teknologi 5G yang akan segera hadir di Indonesia, gangguan tersebut bisa dihilangkan. Hal ini merupakan salah satu keuntungan yang akan didapatkan oleh pengguna jaringan 5G.

Ini karena Low Latency yang menjadi salah satu kelebihan 5G membuat jaringan ini hanya memiliki latensi 1 milisecond, jauh lebih kecil jika dibandingkan dengan teknologi 4G yang latensinya mencapai 30-50 milisecond.

Hal ini memungkinkan para gamers bisa puas memainkan game berbasis cloud dengan performa yang mulus karena berjalan pada jaringan 5G dengan tingkat latensi rendah.

“Tidak hanya cloud gaming yang semakin mulus, tapi juga berbagai layanan lainnya bisa lebih lancar diakses. Misalnya download file berukuran besar bisa dilakukan hanya hitungan detik saja. Dan yang tak kalah menarik, perangkat yang digunakan pengguna tidak akan terbebani karena berbagai file bisa disimpan dan diakses dari cloud secara lebih mudah dan cepat,”tambah Aryo.

Tinggalkan Balasan