BANGKOK – Hasil buruk harus diterima pebulu tangkis ganda putra dari Indonesia, sekalipun bertengger di peringkat enam dunia, duet Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto alias FajRi ini kalah dari ganda perwakilan Inggris peringkat 32 dunia, Sean Vendy dan Ben Lane.
Perwakilan Indonesia tersebut kandas di babak pertama dalam perhelatan Toyota Thailand Open Super 1000 di Impact Arena, Bangkok, Rabu (20/1) siang WIB, FajRi mesti gigit jari usai dikalahkan lewat dua set langsung dengan skor 18-21 dan 19-21.
Dilansir dari JPNN, data statistik BWF merangkum, FajRi kalah setelah menjalani 43 menit durasi pertandingan.
Kendati demikian, FajRi tampak sudah berusaha keluar dari tekanan lawan dan terutama dari tekanan diri sendiri.
Tekanan dari diri sendiri tersebut terlihat dari bagaimana Fajar dan Rian cukup sering melakukan beberapa kali kesalahan yang menguntungkan lawan.
Adapun, hasil ini merupakan kekalahan kedua FajRi dalam satu minggu dari lawan yang peringkatnya jauh lebih rendah dari mereka.
Sebelumnya, di Yonex Thailand Open pekan lalu, tepatnya pada enam hari yang lalu, FajRi kalah dari rekan sesama Indonesia Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.
FajRi menyerah dari juniornya berperingkat 70 dunia itu di babak 16 Besar, 21-16, 17-21, 20-22. (bwf/jpnn)