BANDUNG – Mahasiswa UIN Sunan Gunung Djati Bandung melakukan aksi virtual dengan tagar #GunungDjatiMenggugat di platform media sosial twitter. Hal tersebut dilatarbelakangi karena mahasiswa menolak pembayaran Uang Kuliah Tunggal (UKT) pada 22-26 Juni 2020 sebagai salah satu syarat mengikuti Kuliah Kerja Nyata dari Rumah (KKN-DR).
Tagar tersebut juga sempat menjadi trending topic di twitter. Ribuan pengguna sosial media ini turut berkicau dan mengungkapkan kekesalannya terhadap kebijakan kampus yang tetap mengharuskan mahasiswa untuk membayar UKT.
Seperti yang dituliskan oleh akun @AlwiSomantri, dia turut meluapkan keluh kesahnya terhadap kebijakan tersebut.
“Fasilitas gak kerasa, kuota gak ada, bayar kosan merana, rektor teuing kamana (tidak tahu ke mana),” kicaunya.
Rektor UIN Bandung, Mahmud turut merespon aksi ini dengan mengeluarkan pernyataan pada Kamis (11/6).
“Jadwal herregistrasi dan pembayaran UKT bagi mahasiswa yang akan mengikuti KKN-DR tahun 2020 ditangguhkan menunggu regulasi baru dari Kementrian Agama tentang UKT pada masa pandemi,” ujar Mahmud dalam keterangan tertulisnya. (MG7)