Bersihkan Lumpur Sisa Banjir

BANDUNG – Puluhan personel anggota Brimob Polda Jabar dan Polres Bogor diterjunkan untuk membantu warga dalam membersihkan lumpur yang menggenangi akses jalan dan pemukiman warga Desa Bojong kulur Kecamatan Gunung Putri Kabupaten Bogor.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. S.Erlangga mengatakan, memasuki hari ke- 5, puluhan personel Brimob Polda Jabar dan Polres Bogor terus membantu warga dalam membersihakan lumpur dan kotoran di semua akses jalan dan pemukiman. Pembersihan tersebut, dipimpinan langsung Wakapolres Bogor Kompol Didik Purwanto. ”Kami bersama anggota ikut langsung membersihkan sisa-sisa lumpur dan tanah pasca banjir, dengan menurunkan 70 personil gabungan Polres, Polsek, dan 30 personil Resimen 1 Korps Brimob Polri serta melibatkan 2 unit Water Canon untuk membantu mempercepat proses pembersihan akses serta pemukiman warga yang terdampak,” katanya saat memberikan keterangan kepada awak media, Minggu (5/1).

Menurutnya, gerakan anggotanya untuk membantu masyarakat dalam membersihkan sampah maupun lumpur yang saat ini menutup akses jalan umum yang sering dilalui oleh masyarakat. ”Selain membersihkan akses jalan kegiatan pembersihan fasilitas umum seperti Masjid dan sekolah-sekolah di sekitar juga dilakukan mengingat besok hari Senin tanggal 6 Januari 2020 anak-anak sekolah mulai masuk kembali dan masyarakat mulai masuk kerja setelah liburan Natal dan akhir tahun,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan SAR Bandung, Deden Ridwansah mendampingi Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan, Marsekal Madya Bagus Puruhito beserta Deputi Bidang Sarana dan Prasarana dan Sistem Komunikasi, Marsekal Muda Irawan Nurhadi serta Deputi Bidang Operasi Pencarian dan Pertolongan, Brigjen (Mar) Bambang Suryo Aji memantau bencana longsor yang terjadi di Kecamatan Sukajaya Kabupaten Bogor.

”Sebelumnya pemantauan akan dilakukan bersama pak Presiden, namun dikarenakan cuaca yang buruk, helikopter yang ditumpangi beliau urung landing di heliped Ds Sukajaya, hanya helipad yang membawa logistik saja yang berhasil landing untuk kemudian disampaikan kepada masyarakat korban banjir bandang dan tanah longsor Kecamatan Sukajaya Kabupaten Bogor,” kata Deden.

Deden menjelaskan, update operasi pencarian tiga korban tertimbun tanah longsor di Kabupaten Bogor masih juga belum ditemukan. ”Hari ini tim SAR gabungan mulai melakukan pencarian dengan melakukan penyemprotan air untuk mengikis tanah di area yang diduga terdapat korban. Namun, hingga saat ini pencarian masih nihil. Pencarian dilakukan dengan membagi menjadi dua sector dalam dua shift,” akunya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan