Pasalnya, sirkus di TSB selalu mengangkat sebuah cerita. Para penampil pun digabungkan antara pemain Internasional dengan pemain internal TSB. Selain itu, pemain Internasional tersebut tidak biasa dengan live music. Hal itu pula yang menjadi tantangan bagi mereka. “Tantangannya dari koreografi (menyatukan dengan live music),” tutur salah satu pemain sirkus, Yura.
Untuk dapat menyaksikan atraksi CIRCUS ON ICE tersebut, pengunjung cukup membayar Rp 280.000. Harga tersebut sudah termasuk dengan bermain di 20 wahana menarik dan menyaksikan semua pertunjukan lain yang ada setiap harinya.
Jangan lewatkan permainan menguji adrenalin seperti Racing Coaster, coaster pertama di Indonesia dengan maneuver mundur dan juga Pemburu Badai, yang mengajak pengunjung melihat Bandung dari ketinggian dalam kecepatan tinggi.
Selain wahana ekstrem, Trans Studio Bandung juga menghadirkan Ocean World Science Center yang mengajak seluruh pengunjung untuk berwisata edukasi sambil mengenal lebih jauh tentang dunia bawah laut. Jangan lewatkan pula kemeriahan parade The Magical Parade of Zoo Crew, parade lantern pertama di Indonesia yang akan membawa pengunjung ke dunia imajinasi.
Tak hanya itu, ada kabar Bahagia untuk kamu para pemilik kartu kredit dari Bank Mega karena bias mendapatkan diskon 25% untuk pembelian tiket masuk Trans Studio Bandung. Pembelian tiket dapat dilakukan langsung di loket tiket atau melalui website www.transstudiobandung.comatau bisa klik di sini.
Trans Studio Bandung terletak di Kawasan Terpadu Trans Studio Bandung (KTTSB), satu kawasan yang merupakan one stop entertainment concept. Kawasan terintegrasi ini terdiri dari Trans Studio Bandung theme park, The Trans Luxury Hotel dan Hotel Ibis Bandung Trans Studio, Trans Studio Mall serta Masjid Agung Trans Studio Bandung.
Kali ini KTTSB kembali menawarkan berbagai keceriaan musim liburan yang tentunya tidak boleh terlewatkan. Tidak perlu menembus kemacetan Kota Bandung, karena dimulai dari sajian CIRCUS ON ICE di Trans Studio Bandung.