Survei LSI Denny JA dilakukan pada 18-25 Januari 2019, dengan menggunakan 1.200 responden. Survei dilakukan di 34 provinsi di Indonesia dengan menggunakanmetode multistage random sampling. Wawancara dilakukan secara tatap muka menggunakan kuesioner. Margin of error survei ini adalah 2,8%.
Senada, Caleg DPR RI Dapil II Jawa Barat, Resita Kaniya mengakui survei elektabilitas memacu semangat dan motivasi menggelar sosialisasi ke masyarakat. Termasuk pula menyerap kebutuhan serta potensi masyarakat perkotaan dan desa untuk dikembangkan.
“Kita jadi yakin bahwa yang kita lakukan diterima di masyarakat. Beragam program dilaksanakan dengan baik di bidang ekonomi, kesehatan, maupun olahraga. Kita gencarkan senam masal, juga dengan kegiatan pelatihan memasak, bazzar, turnamen bola voli, dan kegiatan lain yang langsung bersentuhan dengan warga,” ujarnya.
Khusus di musim penghujan, Perindo di kawasan Bandung juga menggiatkan fogging atau pengasapan mengatasi demam berdarah dengue. Diyakininya, aksi-aksi tersebut efektif mendongkrak elektabilitas partainya secara keseluruhan. (*/yan)