Nasib Wanggai Belum Jelas

BANDUNG– Satu lagi pemain Persib Bandung Patrich Wanggai dalam posisi tidak jelas terkait masa depannya di Maung Bandung. Bahkan, dirinya menggugah foto yang bernuansa perpisahan di akun instagram miliknya. Ini sekaligus menjadi petunjuk bahwa sang pemain memang tak masuk skema pelatih untuk kompetisi di musim 2019. Striker asal Papua itu pun angkat bicara soal masa depannya di Persib yang samar karena belum menerima sodoran perpanjangan kontrak dari manajemen.

Padahal ikatan kerjasama dirinya dengan Persib akan segera tuntas dalam hitungan hari. “Tidak tahu nih, tidak tahu. Saya punya kontrak selesai tanggal 15 Januari 2019. Mungkin lagi sibuk (manajemen),” kata Wanggai dikutip simamaung.com, kemarin.

Manajemen sendiri sebelumnya membuat pernyataan akan mengumumkan susunan pemain untuk musim 2019 di sesi latihan perdana, Senin (14/1). Disana punggawa baru akan diperkenalkan dan pemain yang dilepas akan diumumkan kepada khalayak. Wanggai pun sabar menunggu kepastian dari manajemen terkait masa depannya di Bandung. Dia pun belum kembali ke Kota Kembang dan masih berlibur bersama keluarganya.

“Ya, sudah kalau begitu tunggu saja nanti tanggal 14 Januari. Untuk saat ini masih liburan. Belum tahu (balik ke Bandung),” lanjut mantan striker timnas U-23 tersebut menambahkan.

Meski begitu dirinya sudah berkomunikasi dengan rekan-rekan setimnya setelah dapat jatah libur pasca kompetisi 2018 rampung. “Di grup belum ada (informasi latihan) sih, belum ada kepastian. Tapi obrolan sudah ada sih, lewat whatsapp saja,” tandasnya. (bbs)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan