Tiga Puluh Tahun Berkontribusi Pasok Listrik

PT Pembangkitan Jawa-Bali (PJB) merupakan anak perusahaan dari PT PLN (Persero) yang bergerak di bisnis pembangkitan tenaga listrik, dimana listrik yang dihasilkan secara ke seluruhan disuplai ke induk perusahaan. Sampai dengan saat ini PJB telah mengoperasikan sebesar 14.000 MW total kapasitas terpasang dan kembali dipercaya oleh PT PLN (Persero) untuk membangun 6.500 MW untuk ke depannya. Adapun jenis pembangkit yang dioperasikan oleh PJB antara lain PLTU, PLTGU, PLTG, PLTA, Mobile Power Plant dan saat ini sedang mengembangkan PLTS terapung. PJB memiliki tujuan untuk menjadi IPP terbesar dengan mampu mengoperasikan 28.000 MW dalam 5 tahun ke depan. PJB saat ini tidak hanya berkutat pada operation and maintenance saja namun juga akan bergerak pada fase business development opportunities untuk meningkatkan terus kapasitas pembangkitnya.

Badan Pengelola Waduk Cirata (BPWC) merupakan salah satu unit PT PJB yang bertugas megelola Bendungan dan Waduk Cirata untuk produksi PLTA Cirata. Selain itu juga melakukan pemeliharaan bangunan sipil, dan memastikan pengelolaan waduk dan bendungan secara aman, ramah lingkungan. (drx)

Tinggalkan Balasan