BUENOS AIRES – Argentina telah mengumumkan 23 nama skuat Timnas mereka, yang akan ikut berlaga di Piala Dunia 2018 Rusia, bulan Juni mendatang. Skuat pimpinan Jorge Sampaoli ini nantinya, akan membawa empat nama penyerang besar level dunia di dalam skuat asuhannya.
Lionel Messi, Sergio Aguero, Paulo Dybala dan Gonzalo Higuain adalah beberapa pemain menyerang yang dipercaya untuk menghiasi deretan pemain depan Tim Tango Argentina.
Dan meski memiliki Lionel Messi di depan, Sampaoli yang sebelumnya melatih Sevilla itu mengaku, tidak akan terlalu banyak mengandalkan top skorer La Liga itu, khususnya pada pertandingan persahabatan menjelang Piala Dunia, meski kondisi rival Cristiano Ronaldo itu terbilang fit.
“Messi sangat optimis (dengan Piala Dunia), secara fisik, kondisinya sangat baik. Kami tidak akan terlalu mengandalkan Messi untuk pertandingan persahabatan, namun untuk Piala Dunia, saya rasa, ia akan bermain sangat baik,” kata Sampaoli, mengutip Marca, kemarin (22/5).
Terkait dengan tidak dimasukannya nama penyerang haus gol Inter Milan, Mauro Icardi, pelatih yang pensiun dini sebagai pemain bola itu mengatakan, ada alasan teknis yang memaksanya untuk tidak mengajak top skorer Serie A itu ke Rusia.
“Para pemain yang saya panggil adalah mereka yang memiliki gaya permainan mirip dengan kami. Icardi, Perotti, Papu Gomez dan Lautaro Martinez tak akan ikut ke Rusia bersama kami, meski mereka adalah pemain bagus,” kata Sampaoli, seperti dilaporkan Football Italia.
Meski telah membentuk timnya, eks pelatih Chile itu mengaku, belum juga mantap dalam menentukan, siapa-siapa saja yang akan mengisi starting line-up La Albiceleste, julukan Timnas Argentina itu.
“Kami sudah punya rencana, namun belum juga bisa menentukan sebelas nama untuk laga pembuka. (Untuk saat ini) daftar itu masih akan terus berubah, karena apa saja bisa terjadi,” aku pelatih 58 tahun tersebut.
“Kami menggunakan banyak kultur sepak bola, demi membentuk tim yang tidak mengenal rasa takut di kompetisi ini. Untuk menghadapi teknologi sepak bola modern, kami harus mampu menyerang segala macam bentuk pertahanan lawan, kami harus dapat memanfaatkan kemampuan para pemain yang dipanggil,” sambungnya.