BPBD Sigap Antisipasi Bencana

BANDUNG – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Jawa Barat menggelar simulasi penanggulangan bencana gempa bumi, tanah longsor, kebakaran di kawasan tebing keraton, taman hutan raya (Tahura), Desa Ciburial, Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung, kemarin (26/4).

Kepala BPBD Jawa Barat, Dicky Saromi mengatakan kegiatan simulasi tersebut dalam rangka memperingati hari kesiapsiagaan bencana nasional.

”Secara momentum ini kan hari kesiap siagaan bencana secara nasional yang kita laksanakan serentak secara nasional, dan provinsi Jawa Barat difokuskan di desa ciburial, lembang dengan berkolaborasi,” ujar Saromi pada wartawan di Kawasan Tebing Keraton, Tahura, Ciburial, Kabupaten Bandung.

Saromi mengungkapkan, kegiatan tersebut melibatkan banyak kolaborasi antara BPBD Jawa Barat dengan lembaga-lembaga, instansi yang sering terlibat dalam melakukan penanggulangan bencana.

”Kita kolaborasi kurang lebih ada 22 unsur yah, TNI-Polri, tagana, pmi, perguruan tinggi, dan yang paling penting kita berkolaborasi dengan wilayah sekitar selain BPBD provinsi jawa barat,” ungkapnya.

Selanjutnya, Saromi menambahkan kolaborasi dalam melakukan simulasi penanggulangan bencana merupakan langkah untuk mengetahui sejauh mana sinergitas antara BPBD dengan instansi lainnya.

”Kami melihat ini kolaborasi yang indah, terutama jadi kita bisa tau sejauh mana evaluasi, kapasitas kita dalam melakukan penanggulangan bencana, dan yang paling penting kita dapat bersinergi untuk masing-masing mampu menjalankan tugasnya sesuai dengan porsinya,” pungkasnya. (nie/ign)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan