ASTRI Cahyani mengajak generasi muda untuk mengenali dan melestarikan budaya Sunda. Untuk mewujudkan itu, presenter salahsatu tv swasta di kota Bandung itu membangun sanggar untuk mempelajari ragam budaya sunda.
Saat ditemui di sebuah acara, Duta Bahasa Jabar 2009 itu mengaku bersyukur apa yang dicita-citakannya ternyata sejalan dengan suaminya.
”Alhamdulillah, saya dipertemukan dengan suami yang ternyata juga memiliki pandangan dan ketertarikan sama dalam melestarikan budaya. Sehingga kami kemudian membentuk sebuah sanggar bagi anak-anak dan remaja untuk belajar kebudayaan sunda baik itu bahasa yang benar hingga keragaman tariannya,” ungkapnya.
Menurut Astri salah satu harapan dia dan suaminya mendirikan sanggar bernama EgaRobot Etnic Percussion adalah untuk ngamumule budaya. Jangan sampai generasi muda sekarang tidak lagi mengenali budayanya sendiri.
”Salah satu langkah melestarikan budaya warisan leluhur adalah dengan memperkenalkannya. Semoga dengan hadirnya sanggar kami ini bisa memperkenalkan kebudayaan sunda yang ada. Karenanya, siswa yang belajar saat ini bahkan mulai dari usia 2 tahun sampai remaja,” ungkapnya. (any/ign)