Buka Hotel Perpaduan Sejarah dan Budaya di Singapura

Hotel perpaduan budaya, sejarah dan talenta The Warehouse Hotel telah dibuka di tepi Singapore River, Singapura. The Warehouse Hotel merupakan hotel perdana dari The Lo & Behold Group dan merupakan bagian dari portofolio Design HotelsTM. Properti ini dimiliki I Hotels, didesain oleh badan lokal Asylum dan perusahaan lokal Zarch Collaboratives memimpin rehabilitasi arsitekturalnya.

Kepala desainer dan pendiri Asylum, Chris Lee, telah mengembangkan bangunan yang penuh gaya dan bernuansa misterius seperti bangunan aslinya yang berfungsi sebagai godown (gudang) selama puncak perdagangan rempah-rempah Singapura. Dekorasi dan perabotannya merupakan perpaduan masa lampau dan era modern Singapura, menghadirkan suasana bernuansa industri namun tetap ramah.

”Fokus kami adalah melindungi warisan properti, sekaligus menciptakan perspektif yang baru untuk istilah ’industri’. Lingkungannya hangat dan modern agar tidak terkesan hanya tenggelam dalam sejarahnya di masa lampau,” ujar Chris dalam siaran persnnya baru-baru ini.

Bar lobinya yang khas menyajikan program koktail kreasi sendiri dengan infusi alkohol dan esens buatan sendiri. Sebagai penghormatan pada tiga era masa lalu hotel yang berbeda, menu minumannya yang eklektik merupakan perjalanan melalui setiap inkarnasi. Para tamu akan menikmati citarasa perdagangan rempah-rempah, merasakan berada di tengah-tengah penyulingan ilegal, dan akhirnya tenggelam di era 80-an yang memukau – saat bangunan ini menjadi diskotek paling terkenal di Singapura pada masa itu.

The Warehouse Hotel memiliki 37 kamar yang elegan dengan enam kategori yang didesain dengan nuansa minimalis dan banyak kamarnya yang memiliki langit-langit yang sangat tinggi. Dengan tiga atap pelananya yang khas, dan dinding batu asli, kamar-kamarnya didesain untuk menonjolkan tata letak bangunan yang sudah ada, membuat setiap kamarnya berbeda. Bar lobi dan ruang penerimaan tamu sangat ideal untuk relaksasi dan menikmati suasananya yang semarak, sementara kolam renang tanpa batas di atap dengan pemandangan ke arah sungai menghadirkan suasana yang tenang di tengah suasana perkotaan. (rls/fik)

Tinggalkan Balasan