Regulasi Baru Disambut Pemain Muda

bandungekspres.co.id, BANDUNG – PSSI mewacanakan akan menerapkan regulasi kewajiban setiap klub mendaftarkan lima pemain U-23 pada musim 2017. Menanggapi hal tersebut, kapten Persib, Atep menilai ada dua sisi, positif dan negatif.

Menurutnya, bagi pemain muda yang mau bekerja keras itu adalah satu hal positif. Perjuangan mereka selama ini terbayar dengan talenta mereka yang dipercaya pelatih karena kesempatan akan terbuka lebar. Tinggal bagaimana momen tersebut digunakan dengan baik untuk mengasah kemampuan.

”Sisi lain aturan seperti itu, seolah dipaksakan. Karena dipaksakan, pemain muda gagal menunjukkan kualitas.”

”Semoga tidak seperti itu. Karena selama ini pemain muda berjuang untuk bersaing dengan seniornya,” lanjutnya.

Lebih lanjut Atep berharap ada konsep lain yang mengimbangi regulasi itu untuk mendorong regenerasi pemain pada musim depan. Sebab, tanpa adanya regulasi kewajiban memainkan tiga pemain muda pun, pemain yang punya talenta tetap akan dilirik dan bisa masuk sebagai pemain inti dalam sebuah tim.

”Jadi memang ada sisi positif dan negatifnya. Syukur kalo bagus, kalau sebaliknya, bisa berpengaruh negatif juga terhadap kompetisi,” tambahnya.

Sementara itu, wacana PSSI mewajibkan peserta liga musim 2017 untuk mendaftarkan lima pemain usia muda, di bawah 23 tahun, disambut dengan antusias oleh Gian Zola Nasrulloh.

Bagi pemain muda jebolan Diklat PERSIB, regulasi itu membuka kesempatan ia dan rekan-rekannya sesama usia muda untuk mendapatkan jam terbang. Apalagi tiga dari lima pemain muda tersebut harus turun disetiap pertandingan.

”Tentu saya antusias menyambut rencana regulasi itu. Wacana itu memberikan kesempatan untuk pemain usia muda di Tanah Air untuk bisa bermain di level yang lebih tinggi. Tidak lagi hanya ikut berlatih saja,” ujar Zola, di Lapangan Atletik Pajajaran Bandung, kemarin (13/01).

Zolla mengakui kesempatan usia muda untuk bergabung bersama tim yang manggung di liga selama ini memang ada. Namun untuk dimainkan pada setiap pertandingan terbilang cukup berat.

Sehingga jika regulasi itu nantinya disahkan, maka kata kakak kandung dari Beckham Putra Nugraha ini, pemain muda bisa belajar dan berlatih lebih, mendapatkan jam terbang, serta memicu diri untuk mematangkan skill bersama seniornya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan