MU Tempatkan Satu Kaki di Final

bandungekspres.co.id, MANCHESTER United menang meyakinkan 2-0 atas Hull City di leg pertama semifinal Piala Liga di Old Trafford, Rabu (11/1). MU sempat kesulitan menjebol gawang Hull City.

Di laga ini, MU langsung memberikan ancaman di menit 2 melalui tendangan Juan Mata dari luar kotak penalti. Tapi masih bisa diamankan kiper Hull City, Eldin Jakupovic.

Pada menit 9, giliran Hull City menebar ancaman lewat sepakan Harry Maguire. Bola yang mengarah ke tengah gawang dengan mudah diamankan kiper MU David De Gea.

Selanjutnya, bintang MU Henrikh Mkhitaryan memberikanancaman di menit 19 dan 22. Sayang, dua sepakannya masih belum menemui sasaran. Hanya melebar ke kiri gawang.

MU tampil dominan di babak pertama. Namun belum ada yang membuahkan hasil. Belum ada gol tercipta di babak pertama, skor masih sama kuat 0-0.

MU baru bisa memecah kebuntuan di babak kedua. Tepatnyadi menit 56. Juan Mata mencatatkan namanya di papan skor usai memanfaatkan umpan Henrikh Mkhitaryan.

Tiga menit jelang pertandingan usai, MU memperlebar keunggulan. Kali ini melalui gol sundulan Marouane Fellaini menyambut umpan silang Antonio Valencia. MU menang 2-0.

Kemenangan 2-0 membuat MU punya kans besar melaju ke final Piala Liga. MU hanya cukup bermain imbang di leg kedua semifinal di markasHull City, 27 Januari 2017.

SUSUNAN PEMAIN:

Manchester United: David De Gea, Phil Jones, Chris Smalling, Matteo Darmian, Antonio Valencia, Wayne Rooney (Martial 59’), Paul Pogba, Ander Herrera, Marcus Rashford, Henrikh Mkhitaryan (Lingard 71’), Juan Mata (Fellaini 79’)

Hull City: Eldin Jakupovic, Harry Maguire, Andrew Robertson, Tom Huddlestone, Samuel Clucas, Ryan Mason, Josh Tymon, David Meyler, Adama Diomandé (Maloney 74’), Markus Henriksen (Abel Hernández 19’), Robert Snodgrass. (rmn/ign)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan