Kondisi Tim Dijamin Aman

timnas
Timnas senior Indonesia akan kembali menjalani pemusatan latihan di Sleman, Jogjakarta selama enam hari mulai 20 -26 Oktober 2016. Timnas Indonesia bakal berlaga di AFF Cup 2016, 19 November hingga 17 Desember mendatang.
0 Komentar

Riedl mengakui sebelumnya hanya berencana membawa 20 pemain dari hasil latihan di Karawaci tersebut. Tapi, melihat determinasi para pemain selama masa latihan, dia dan para asisten akhirnya memutuskan membawa semuanya. ”Saya senang dengan keinginan pemain yang selalu berusaha menunjukkan kemampuan terbaiknya,” kata Riedl.

Dalam fase grup Piala AFF 2016, Indonesia tergabung di grup A bersama tuan rumah Filipina, Thailand, dan Singapura. Sedangkan grup B berlangsung di Myanmar dan mempertemukan tuan rumah, Malaysia, Vietnam, dan Kamboja. (ben/c17/ttg/rie)

0 Komentar