Ambisi Menang Laga Tandang

bandungekspres.co.id, BANDUNG – Persib usung misi tinggi kala bertanding melawan PSM Makasar. Maung Bandung tidak ingin mengulang kekalahan laga tandang.

Target yang diusung pasukan Djadjang Nurdjaman merupakan tekad untuk memperbaiki torehan minor pertandingan away. Dari 12 laga yang telah dilalui Atep dan kawa kawan mengalami delapan kekalahan, dua kali menang dan dua kali hasil imbang.

“Kita kesana (Makasar) tidak ingin mengulang kekalahan laga tandang. Jujur nilai laga tandang kita masih jelek,” ucap pelatih Persib Djadjang Nurdjaman saat ditemui di Mess Persib, Selasa (25/10).

Namun bukan perkara mudah untuk mengambil poin di stadion Matoanging, Makasar, Sabtu (29/10) mendatang. Pasalnya saat ini tim Juku Eja sedang menanjak performanya.

Semenjak ditangani pelatih Robert Rene Alberts, Ferdinan Sinaga Cs mulai merangsek ke papan tengah klasemen sementara TSC A 2016. Kini PSM berada satu tingkat di bawah Persib Bandung.

“Sekarang PSM jauh ada peningkatan sejak ditangani Rene Albert), terutama untuk putaran kedua mulai menunjukan progres yang signifikan dengan tambahan beberapa pemain baru.”

“Saat dipegang Rene pun permaianan tidak berubah cepat dan keras, malah sekarang lebih cepat,” kata pelatih yang akrab disapa Djanur itu.

Perjuangan Persib pun akan terasa berat ketika harus meladeni permainan cepat dan keras yang menjadi ciri khas tim asal Makasar itu. Walaupun beberapa tanpa Ferdinand Sinaga dan Rizki Pellu pemain lainnya bisa menutupi bolongnya dua pemain itu.

“Harus diakui absennya dua pemain itu tidak akan berpengaruh besar. Sebab pemain lainnya bisa menggantikan peran. Di depan masih punya M Rahmat, Ridwan yang mempunyai kecepatan. Ada juga gelandang tangguh Rasyid Bakri dan Syamsul Bahri,” ungkap Djanur.

Djadjang pun mengatakan Persib sendiri sekarang sedang fokus pada persiapan pertandingan nanti. Meskipun dengan waktu yang minim, ia yakin Persib bisa memperoleh poin di kandang lawan.

“Dua hari persiapan, kita menaikan kondisi fisik lagi, besok garap taktik. Untuk pertandingan nanti kita akan berangkat dengan komposisi pemain yang sama (saat lawan Persegres Gresik) mungkin minus dua timnas,” kata Djanur. (pra/pjk/ign)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan