Persiapan Makin Matang, Beberapa Atlet Sudah Tes Even

bandungekspres.co.id, BANDUNG – Persiapan PON XIX/2016 semakin matang. Hal tersebut ditegaskan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan saat meninjau sejumlah venue di Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, kemarin (4/9).

”Lapangannya layak dan siap. Kita sudah siap sebagai penyelenggara PON, tidak hanya dari cabor voli, tapi juga cabor-cabor lainnya,”  papar Ahmad Heryawan di sela peninjauannya di sport centre Si Jalak Harupat, Kecamatan Kutawaringin, Kabupaten Bandung, kemarin.

Kepala daerah yang akrab disapa Aher ini mengungkapkan, sejumlah venue di Jalak Harupat sudah layak dan siap untuk digunakan pada PON XIX. Bahkan, beberapa cabor pun sudah ada yang melakukan test event di beberapa venue.

Dia menjelaskan, venue-venue di daerah lain yakni Kota Bandung, Cimahi, Sukabumi, Tasikmalaya, Ciamis, Pangandara dan venue yang berada di area Kodam Siliwangi milik TNI, sudah sudah siap digunakan.

Meski demikian, Aher mengakui, beberapa hal masih ada kendala. ”Namun, bukan persoalan utama,” jelasnya.

Dia mengatakan, pemprov Jabar sebetulnya menginginkan agar penataan taman di beberapa venue sudah rampung sebelum PON digelar. Tapi nyatanya, ada beberapa penataan taman yang belum selesai dan di beberapa venue lain belum punya taman. ”Kami menginginkan tamannya sudah beres. Ternyata tamannya belum ada, tapi itu saya kira bukan persolan primer, yang primer adalah lapangannya,” paparnya.

Dari sisi infrastruktur, kata dia, akses jalan pun sudah siap. Hanya saja, Aher menegaskan, butuh pengawalan dan pengaturan lalu lintas dengan kepolisian agar atlet tidak terhambat kemacetan.

Terlepas dari itu, Aher mengatakan, akan memberikan bonus untuk para atlet yang berhasil mendapatkan medali. Soal besarannya, hingga saat ini masih dirahasiakan.

”Pasti ada (bonus, Red). Besarannya masih kita rahasiakan. Tapi pasti memuaskan. Kita akan hargai atlet dengan penghargaan yang memadai. Bonus itu pasti (diberikan). Sabarahana (berapa-berapanya, Red) urusan kita. Nanti kita rumuskan. Yang jelas, memuaskan insya Allah. Kita ingin memberikan penghargaan yang terbaik,” pungkasnya.

Dari pantauan, peninjauan venue ini juga dihadiri Netty Heryawan dengan didampingi Bupati Bandung Dadang Naser dan istrinya Nia Kurnia Agustina. Tampak hadir juga Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jabar Ahmad Saefudin, dan sejumlah SKPD dari Pemerintah Kabupaten Bandung.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan