bandungekspres.co.id, MANCHESTER – Gabriel Jesus memang menjadi tandem Neymar di skuad Olimpiade Brasil. Namun, duet itu hanya berlaku di tim nasional. Di level klub, Gabriel memilih jalur yang berbeda dengan Neymar.
Ya, wonderkid 19 tahun itu akhirnya bergabung dengan Manchester City. Untuk mendapatkan pemain Palmeiras tersebut, City harus mengeluarkan dana GBP 27 juta (sekitar Rp 464 miliar).
Dana ke kas Palmeiras masih tetap mengalir jika Gabriel tampil cemerlang. Di mana, Palmeiras akan menerima GBP 3 juta (Rp 52,4 miliar) jika Gabriel memenangkan gelar Ballon d’Or. Jika hanya masuk tiga besar, Palmeiras akan menerima GBP 1 juta (Rp 17,4 miliar). Bonus GBP 1 juta juga akan diterima jika Gabriel bisa membawa City meraih trofi Liga Champions.
Gabriel mengaku, faktor Pep Guardiola-lah yang membuat dirinya mantap memilih City. ”City adalah tim terbaik di dunia. So, saya puas bisa bergabung dengan tim ini,” katanya kepada Manchestereveningnews.
”Kami memiliki banyak pemain berbakat di skuad ini. Kami juga memiliki manajer hebat, Pep Guardiola. Saya bisa belajar banyak dari dia,” ujar pemain yang pernah terpilih sebagai pendatang baru terbaik di Liga Brasil 2015 itu. ”Saya juga tak sabar untuk bermain di Etihad Januari nanti,” tandasnya.
Gabriel bakal diikat kontrak selama lima tahun. Namun, dia baru bisa bergabung pada awal Januari 2017. Sebab, tenaganya masih dibutuhkan Palmeiras untuk menuntaskan perjalanan Liga Brasil 2016.
City merasa lega bisa mendapatkan Gabriel. Sebab, pemain berjuluk New Neymar itu menyita perhatian klub-klub kakap Eropa. Barcelona, Real Madrid, Bayern Muenchen, dan Paris Saint-Germain (PSG) adalah pesaing City untuk mendapatkan Gabriel.
Terutama Barcelona. Jawara La Liga musim lalu itu sudah mengutus direktur olahraga mereka, Robert Fernandez, ke Brasil untuk membujuk Gabriel. Bahkan, Barcelona meminta bantuan Neymar untuk merayu Gabriel. Kebetulan, Neymar adalah kapten di skuad Olimpiade Brasil. Namun, Gabriel tetap memilih City. Itulah yang membuat petinggi City bangga.
”Kami gembira karena akhirnya Gabriel memilih bergabung dengan kami,” ungkap Txiki Begiristain, direktur sepak bola City, di situs resmi klub. ”Dia salah satu pemain muda paling prospektif di dunia. Dia bermain dengan cara yang spektakuler,” pujinya.