Pelukis, Seniman dan Budayawan Cimahi Unjuk Kebolehan

bandungekspres.co.id, CIMAHI – Lima seniman lukis Cimahi berhasil melakukan kolaborasi melukis dalam satu kanvas. Kegiatan melukis bersama ini digelar dalam rangka pameran seni rupa dan fotografi yang diselenggarakan di The Historich, Jalan. Gatot Subroto, Kota Cimahi mulai Jumat (29/7) dan Sabtu (30/7) hari ini.

Kelima seniman lukis ini berhasil memecahkan rekor melukis selama 5 menit dan berhak mendapatkan anugerah dari Original Rekor Indonesia (ORI) atau sebuah lembaga pemberi rekor di bawah naungan Yayasan Prestasi Anak Bangsa.

Kepala Dinas Koperasi Perindustrian Perdagangan dan Pertanian (Diskopindagtan) Kota Cimahi, Adet Chandra mengaku kaget dengan apa yang dilakukan para seniman lukis itu, menurut dia, banyak sekali kejutan yang disuguhkan para pelukis saat menggambar.”Saya mengaku kaget dan surprise saat Pak Wakil Wali Kota Cimahi menyampaikan sambutannya di lukis oleh seorang seniman Cimahi dan dapat diselesaikan saat Pak Wakil Wali mengakhiri sambutannya. Ini sebuah kejutan dan surprise buat kami Pemerintah Kota Cimahi,” sebutnya, disela-sela pelaksanaan Pameran Seni Rupa dan Fotografi, kemarin.

Untuk itu, pihaknya sangat mengapresiasi dengan apa yang dilakukan Forum Pelukis (Forkis) Cimahi, komunitas Presiden Rock and Roll, Komunitas fotografer Cimahi dan para musisi serta seniman lainnya yang telah berkolaborasi. ”Mudah-mudahan acara seperti ini bisa terus dikembangkan dikemudian hari, saya harap ini bukan kegiatan yang pertama dan terakhir,” paparnya.

Sementara, Wakil Wali Kota Cimahi, Sudiarto mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu langkah Pemerintah Kota Cimahi dalam mengembangkan seni rupa dan budaya Cimahi. ”Dan juga sebagai salah satu sarana promosi budaya Kota Cimahi ke dunia luar,” katanya usai membuka acara pameran seni rupa dan fotografi.

Pameran seni dan foto yang ditampilkan kali ini, kata Sudiarto, bisa juga dijadikan pembelajaran untuk melakukan perbaikan dimasa yang akan datang. Dengan adanya pameran seni rupa dan fotografi ini, dapat memberikan ruang kepada seluruh lapisan masyarakat umum, khususnya para seniman dan fotografer untuk menuangkan kreativitasnya di bidang budaya. ”Seni dan foto memiliki kandungan makna yang sanga dalam. Pasalnya, dengan seni dan foto kita dapat mengungkapkan banyak hal dalam sebuah peristiwa,” ujarnya. ”Dalam konteks pembangunan, seni dan foto menampilkan apa saja yang sudah dicapai di Kota Cimahi,” sambungnya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan