MANTAN pemain sinetron Premas Pensiun, Resty Wulandari bersiap aktif lagi di jagat hiburan setalah menjalani masa liburan lebaran tahun ini. FTV berjudul ’Putri Petir’ yang masih dalam proses ini segera dituntaskannya, setelah sebelumnya dia bermain di film sinetron ’Tanda-tanda Akhir Zaman’.
”Puteri petir merupakan FTV kedua aku setelah sinetron Preman Pensiun. Karena sempat terpotong bulan puasa dan lebaran, aku akan mulai lagi menyelesaikan FTV terbaru ini,” sebut artis asli Garut yang kini menetap di Bandung ini.
Tak hanya menggarap FTV, anak kedua dari tiga bersaudara ini mengaku bakal segera menyiapkan album lagu pop berjudul ’Permainan Cinta’ yang digarap bersama tim kreatifnya. Lagu yang bercerita tentang seorang cewek yang dipermainkan cintanya oleh sang kekasih ini akan segera dirampungkan juga. ”Aku ditawarin temen untuk menyanyikan lagu itu, dan aku suka banget dengan lirik dan musiknya,” jelasnya.
Saat ditanya soal perayaan lebaran tahun ini, Resty jelas menjawab berbeda. Pasalnya, kini dia sudah menjadi seorang artis setelah namanya mulai melambung di sinetron Preman Pensiun. ”kalau tahun sekarang sekarang lebarannya jadi berbeda, waktu sudah main di Preman Pensiun ya tiap di tempat shalat sama silaturahmi sama orang sekarang jadi pada minta foto. Tapi yang menjadi bangga ya Alhamdulillah kalau sudah ada kerjaan kan aku jadi bisa ngasih THR sama saudara-saudara,” sebutnya.
Momen lebaran bagi Resty merupakan hal yang sangat menyenangkan, karena semua keluarga besarnya bisa berkumpul. Rumah sang nenek biasa dijadikan tempat kumpul keluarga besar termasuk saudara-saudara di luar kota. ”Yang dari Lampung, Bogor, Purwakarta, Cianjur, Bandung semua pada ngumpul di Garut. Lebaran menjadi sangat sepesial bagi aku, karena setahun sekali bisa kumpul komplit bareng keluarga besar yang jauh-jauh terkecuali ada acara atau momen tertentu misal nikahan,” pungkas Resty. (bun/asp)