bandungekspres.co.id, BANDUNG – Permasalahan sampah di Bandung Raya yang sampai ini belum maksimal bakal tertangani pada 2017 nanti. Kemungkinan besar bisa terkelola dengan baik, seiring dengan beroperasinya Tempat Pengelolaan Akhir Sampah (TPSA) Regional Legok Nangka.
Kepastian ini disampaikan anggota Komisi IV Gatot Tjahyono ketika ditemui di Gedung DPRD kemarin (28/6).Dia mengatakan, sejak pembangunan TPSA tersebut, komisi dan fraksi di DPRD selalu mendorong proyek ini agar permasalahan sampah selalu jadi kendala di kota-kota besar dapat teratasi.
”Selama ini sampah selalu menjadi masalah Kota Bandung, Cimahi dan Kabupaten Bandung,” jelas Gatot.
Menutunya, penangan sampah di Kota Bandung bisa saja memakai TPSA ini. Terlebih dari rencana Kota Bandung ingin membangun TPSA saja sampai saat ini belum terlaksana dan menuai masalah.
Gatot menilai, keberadaan TPSA yang sudah siap dari segi infrastruktur bisa dijadikan acuan untuk penanganan masalah sampah di Kota Bandung yang selama ini masih tergantung di TPA Sarimukti. Atau ada kecenderungan dari masing-masing kabupaten/kota ingin memiliki TPA sendiri agar tidak bergantung ke daerah lain.
”Jadi saya piker, keberadaan TPSA Regional merupakan pilihan,” kata Gatot
Dia menuturkan, upaya Komisi IV DPRD Jabar dalam mendorong mewujudkan TPSA Regional ini telah lama direncanakan. Pihaknya mendorong pembangunan TPSA regional di beberapa titik di daerah Jabar seperti Legok Nangka, Nambo, dan rencana lainnya di bagian utara Cirebon atau Indramayu.
Saat ini, TPSA dibangun dibiayayai oleh anggaran yang berasal dari APBN dan APBD dengan fungsinya sebagai tempat pembuangan akhir sampah regional yang ramah lingkungan. Gatot menyebutkan, TPSA Legok Nangka memiliki kapasitas 1500 ton lebih per hari. Hal ini sebagai bentuk jawaban untuk mengatasi permasalahn sampah yang selama ini masih belum tertangani maksimal khususnya di Kota Bandung.
Selama ini, lanjut Gatot, sampah di Kota Bandung, Cimahi, Kabupaten Bandung dan Bandung Barat masih mengandalkan TPA Sarimukti yang berada di Kabupaten Bandung Barat. Namun karena kapasitasnya, lama-kelamaan akan penuh. TPSA Legok Nangka bisa menjadi pilihan bersama.