bandungekspres.co.id, BANDUNG – Latihan fisik sepertinya sangat perlu dilakukan bagi para pemain JNE Bandung Utama walaupun sedang tidak ada musim pertandingan. Salah satu pemain yang sangat mementingkan latihan yaitu Luke Martinus.
Untuk mengisi kekosongan musim permainan pihaknya mengaku hanya latihan selama dua jam dalam sehari. ”Latihan yang biasa dilakukan yaitu lari dan sepeda. Kedua dilakukan waktu di gym,” katanya saat dihubungi Bandung Ekspres, kemarin (19/5).
Waktu tersebut dianggap berkurang dari waktu yang semestinya latihan. Biasanya latihan bisa mencapai lima jam sehari. Ketika pagi sekitar tiga jam dan sore sekitar dua jam.
Walaupun begitu latihan yang saat ini dilakukan hanya untuk memulihkan cedera. Selama musim kemarin, pihaknya terkena cedera sehingga dibutuhkan waktu untuk memulihannya.
”Latihan yang dilakukan juga buat penguatan kaki, untuk cederanya sudah pulih tapi latihan untuk penguatan saja,” ungkapnya.
Latihan tersebut akan pihaknya lakukan selama sebelum musim pertandingan berlangsung. Bagaimana pun, latihan sangat perlu digunakan agar tubuh tidak kaku ketika kembali di lapangan.
Mengenai makanan, selama libur latihan musim pihaknya mengatakan masih bisa mengontrol diri. Selain olahraga, dibutuhkan makanan untuk menopang tubuh tetap terjaga. (nit/rie)