Dua Harapan Tersisa Barcelona

bandungekspres.co.id – BARCELONA gagal lolos ke babak semifinal Liga Champions setelah kalah dengan agregat 3-2 dari Atletico Madrid. Menanggapi hasil negatif ini, pemain Barcelona, Andres Iniesta mengingatkan tim Barcelona untuk segera move on. Dia mengingatkan tim Barcelona untuk segera bangkit dan melupakan hasil buruk kontra Atletico. Iniesta ingin Barcelona menatap dua harapan selanjutnya, yaitu La Liga dan Copa Del Rey.

Dilansir Tribalfootball, Tim Katalan masih memiliki harapan untuk mengakhiri musim dengan dua trofi. Ya, harapan pertama yaitu di Copa Del Rey yang sudah mencapai partai final dan yang kedua di La Liga, ketika mereka duduk di puncak klasemen dengan lima pertandingan tersisa.

”Kesulitan seperti ini menimbulkan keraguan. Tapi, kami harus fokus mengenai harapan yang tersisa,” kata Iniesta. ”Kami tidak dalam situasi positif. Kami harus menemukan kekuatan karena masih memiliki beberapa pertandingan,” tuturnya. Di La Liga pekan ke-32, Barcelona berada di puncak klasemen dengan raihan 76 poin. Mereka akan menghadapi Valencia di pekan ke-33 La Liga, Senin WIB, 18 April 2016.

”Masa-masa yang sulit seperti ini selalu menimbulkan keraguan, namun kami harus membuka lembaran baru dan fokus pada apa yang tersisa,” tutur Iniesta pada reporter. ”Kami tidak sedang berada dalam performa positif. Kami harus menemukan kekuatan dari kompetisi lain, karena kami masih punya kesempatan untuk menjadi juara dan itu amat bagus,” ujarnya.

Di lain pihak, Iniesta menolak berkecimpung dalam kontroversi handball yang dilakukan pemain lawan, Gabi, di kotak penalti di menit-menit akhir pertandingan. Wasit menyatakan pelanggaran itu ada di luar kotak penalti, walaupun dalam tayangan ulang jelas terlihat Gabi melakukannya di dalam kotak 12 pas tersebut.

”Ini bukan mempertanyakan keputusan wasit benar atau salah, karena pada akhirnya tidak memecahkan masalah apapun. Sulit memang bisa diterima karena kami tersingkir dari turnamen yang luar biasa,” pungkas Iniesta. (bbs/fik)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan