bandungekspres.co.id– Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) memperkirakan, hingga akhir tahun penjualan mobil di tanah air turun sekitar 17 persen jika dibandingkan dengan tahun lalu (year-on-year). Namun, prinsipal otomotif berharap bisa mendongkrak penjualan pada bulan terakhir tahun ini.
”Tahun 2015 ini penuh tantangan. Penjualan otomotif nasional turun sampai 17 persen. Tetapi, Daihatsu berhasil meraih beberapa catatan sukses tahun ini,” ujar Ketua Umum Gabungan Industri Kendaraan Bermotor di Indonesia (Gaikindo) Sudirman M. R. yang sekaligus Presdir PT Astra Daihatsu Motor (ADM) saat membuka acara Pesta Sahabat Daihatsu belum lama ini.
Marketing and Customer Relation Head Division PT Astra International-Daihatsu Sales Operation (AI-DSO) Hendrayadi Lastiyoso menyatakan, pada Desember biasanya terjadi kenaikan penjualan dibanding bulan sebelumnya karena belanja pemerintah dan swasta digenjot untuk memenuhi target akhir tahun. ”Kami berusaha mendongkrak penjualan secara signifikan pada Desember,” sebutnya.
Daihatsu berharap tetap bisa mempertahankan posisi sebagai prinsipal otomotif dengan penjualan terbanyak kedua setelah Toyota pada tahun ini. Berdasar data Gaikindo, sepanjang Januari hingga November 2015, total penjualan ritel otomotif nasional 935.772 unit atau turun 17 persen dibanding periode sama tahun lalu. ”Target kami mempertahankan posisi nomor 2,” paparnya.
Beberapa strategi dilaksanakan seperti program undian dengan hadiah 30 unit Daihatsu Ayla selama Desember. Setiap pembelian kendaraan Daihatsu akan mendapat satu kupon undian dan satu kupon lagi jika pembeli menggunakan pembiayaan dari Astra Credit Companies (ACC). ”Kemungkinan menangnya sangat besar karena setiap hari satu mobil Ayla diundi,” lanjutnya.
Di samping itu, Daihatsu juga terus meningkatkan pelayanan kepada konsumen. Terbukti, Astra Daihatsu kembali meraih penghargaan dari JD Power Asia Pacific sebagai juara pertama untuk indeks kepuasan pelanggan saat penjualan (sales satisfaction index/SSI). ”Penghargaan ini merupakan pengakuan dari pelanggan bahwa Daihatsu memberikan pelayanan yang memuaskan dibanding merek-merek lain,” ujar Chief Executive AI-DSO Djony Bunarto Tjondro.
Penghargaan yang sama pernah diterima Daihatsu pada 2012. Daihatsu meraih poin tertinggi bersama Mitsubishi sebesar 780 poin untuk SSI. Yaitu, kepuasan pelanggan untuk layanan penjualan seperti saat pelanggan datang ke outlet, diterima satpam, disambut sales force, kecepatan penanganan administrasi, dan kualitas layanan pengiriman kendaraan ke pembeli. ”Ini kerja semua tim Daihatsu,” jelasnya. (wir/c22/jpnn/fik)