Optimistis Raih Jabar Kahiji

Jabar Kahiji
PENUH SEMANGAT: Wakil Gubernur Jawa Barat Dedy Mizwar di acara hitung mundur 333 hari menjelang pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX 2016 mendatang. Pada gelaran itu, Jabar menargetkan menjadi juara umum.
0 Komentar

Ketika disinggung kesiapan venue PON, Aher melanjutkan, per Desember 2015 akan siap sebesar 90 persen dari target dan sisanya, antara lain pekerjaan minor seperti finalisasi obyek dan infrastruktur ke lokasi, akan selesai sebelum Juni 2015.

Kemudian Juni dan Juli 2016 akan memastikan seluruh peralatan lomba akan terpasang dengan baik di lokasi lomba, sehingga awal September diproyeksikan sudah seluruhnya siap dipakai.

”Kami selalu tekankan catur sukses PON di Jabar. Karenanya Pemprov Jabar akan benar-benar perhatikan apa yang kurang. Harap dicatat, ini bukan sekedar hajat olahraga ritual 4 tahunan, tapi jadi momentum kebangkitan olahraga nasional yang sedang terpuruk,” kata dia. (ant/asp)

0 Komentar