La Pulga Terancam Penjara

ARGENTINA dan Barcelona harus memeras otaknya andaikan Lionel Messi tidak dapat lepas dari jeratan kasus penggelapan pajak. Sebab, La Pulga – julukan Messi- kini sudah menghadapi ancaman penjara hingga 22 tahun lamanya terkait dengan penggelapan pajak yang nilainya mencapai EUR 4,1 juta (Rp 62,1 miliar).

Messi
APES: Lionel Messi terancam mendapat hukuman 22 bulan penjara terkait kasus penggelapan pajak yang dilakukannya.

Dilansir dari Daily Mirror, Messi tidak sendirian menghadapi ancaman hukuman itu. Dia bersama ayahnya Jorge Horacio yang diduga berperan penting di balik adanya tuntutan ini. Sampai kini, pengadilan di distrik Vilanova I la Geltru, Barcelona yang menangani kasus tersebut belum menentukan tanggal peradilan berikutnya.

”Dalam beberapa pekan ke depan, pengacara mempunyai kesempatan untuk menghadap ke pengadilan menunjukkan bukti-bukti yang kuat. Ending-nya ingin menguatkan bahwa rekomendasi Jaksa Penuntut Umum yang menuntut Messi itu sama sekali tidak benar,” demikian pernyataan resmi dari pihak Leo Messi Management.

Jaksa Penuntut Umum pengadilan distrik Vilanova I la Geltru, Barcelona menggunakan argumentasi data penyimpangan pajak Messi sepanjang tahun 2007 hingga 2009 silam. Sebelum ancaman itu datang kepada Messi, pengadilan menganggap ayah dua anak itu tidak tahu menahu tentang penggelapan pajak.

Yang lebih tahu adalah ayahnya. Pajak yang dimaksud itu menyangkut penghasilan dari Pemain Terbaik Eropa 2015 tersebut dari sejumlah sponsor. Sebut saja sponsor apparel Adidas, lalu Danone, Pepsi, dan juga dari salah satu perusahaan produsen kosmetik Procter and Gamble atau P&G.

Hakim pengadilan meminta kapten timnas Argentina tersebut untuk dihadirkan bersama ayahnya. Karena, sebagaimana dilansir dari AFP, ada indikasi Messi juga ikut terlibat dalam permainan kotor menghindar dari pajak di Spanyol. ”Ada tanda-tanda kriminalitas dilakukan kedua belah pihak,” sebut hakim pengadilan distrik Vilanova I la Geltru, Barcelona dalam pernyataan resminya.

Messi bukanlah satu-satunya pemain yang tersandung kasus pajak di Spanyol. Rekan satu timnya di Barca dan Argentina, Javier Mascherano juga demikian. Masche disebutkan akan menjalani persidangan terkait dugaan penggelapan pajaknya selama tahun 2011 dan 2012. (ren/asp)

Tinggalkan Balasan