Lerri menambahkan, program Gebyar Matik Honda diperuntukkan bagi konsumen yang melakukan pembelian Honda matik tipe Honda BeAT sporty dan Pop eSP series, Honda spacy, Honda Scoopy series, Honda Vario 110 FI, Honda Vario Techno 125 dan 150 series serta pembelian Honda PCX. Untuk menambah suka cita pemenang, DAM juga akan menanggung seluruh pajak pemenang undian.
Sepanjang penyelenggaraan Gebyar Matik Honda bulan Februaari hingga mei 2015, DAM mencatat penjualan tipe matik sebesar 285.268 unit, atau memberikan kontribusi sebesar 85,5 persen dari total penjualan Februari – Mei 2015 yang mencatat penjualan sebanyak 333.662 unit. (adv/asp/fik)