[tie_list type=”minus”] Belum Tentukan Langkah Selanjutnya[/tie_list]
GELANDANG Persib Bandung Makan Konate mengaku galau dan buta akan masa depannya, menyusul kandasnya tim Maung Bandung di Piala AFC 2015.
Sebagai pemain sepakbola, gelandang asal Mali itu mengatakan dia membutuhkan ajang untuk terus menjaga performanya.
Cara paling tepat untuk memelihara kemampuan itu adalah terus bertanding dalam sebuah kompetisi. Bahkan Konate saat ini tidak tahu harus mengisi harinya dengan kegiatan apa karena tim pun akan diliburkan selama beberapa waktu.
”Ini menyangkut masa depan saya juga. Berlatih kembali bersama tim juga saya belum tahu kapan, itu semua kan tergantung kompetisi,” ujar Konate.
Kini, diapun hanya bisa berharap kompetisi domestik kembali berjalan. Pasalnya, saat ini Maung Bandung sudah tidak mempunyai agenda pertandingan lagi.
”Setelah pertandingan ini kita lihat dulu PT Liga, sebagai pemain saya berharap mereka segera menggelar pertandingan lagi,” ucap Konate
Sementara itu, dalam laga Rabu (27/5) lalu, Maung Bandung harus mengakui keunggulan semifinalis musim lalu, Kitchee SC.
Bermain di hadapan ribuan bobotoh pendukung setia Maung Bandung, di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung. Pangeran Biru dibuat tidak berdaya oleh tim besutan Jose Molina tersebut. Dua gol pun sukses bersarang di gawang I Made Wirawan tanpa ada balasan dari tuan rumah.
Hasil itupun sekaligus mengakhiri langkah Persib di kompetisi Asia, dan memutus rekor positif Maung Bandung ketika berhadapan dengan tim luar Negeri di kandang sendiri. (mio)