Green Sunday Market, Kegiatan Jual Beli Sayuran Hidroponik Sekaligus Wisata Pagi di Kebun Kongkow 163

CIMAHI – Setiap hari Minggu, Kebun Kongkow 163 selalu mengadakan kegiatan yang diberi nama “Green Sunday Market”. Green Sunday Market adalah kegiatan jual beli sayuran hidroponik sekaligus menjual berbagai menu untuk sarapan pagi di Kebun Kongkow 163 yang berlokasi di Jl. Kartawiriya No. 163, Cimahi. Kegiatan ini pertama kali dibuat pada bulan Agustus 2020.

“Awalnya ini (kegiatan) itu untuk nampung yang jualan di kantin-kantin sekolahan bimbel tadinya. Kan selama pandemi gak ada penghasilan, makanya kita bikin Green Sunday Market. Jualan sarapan, jual sayuran juga, sekaligus ngebantuin tenant-tenant (penyewa) yang dikantin agar bisa jualan lagi,” ujar Bayu Taufik Pengelola Kebun Kongkow 163.

Green Sunday Market mulai buka pada pukul 07.00-12.00. Hari biasa pun kegiatan jual beli ini tetap ada, jika hari biasa selama PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) akan buka pada pukul 11.00-19.00. Bayu mengatakan bahwa jika keadaan normal Kebun Kongkow 163 akan mulai buka pada pukul 17.00-22.00. Namun karena sekarang diberlakukan PPKM, jadi jam buka dimajukan jadi siang.

Di Kebun Kongkow 163, pembeli sayuran hidroponik bisa memetik langsung sayuran dari kebunnya. Kemudian jika pengujung lapar, juga bisa langsung sarapan di sini. Tempatnya nyaman juga cukup aman. Ada berbaga menu sarapan yang bisa dibeli di kebun kongkow 163 seperti sate, nasi kuning, dimsum, yogurt, pisang goreng, kopi, teh Tarik dan masih banyak lagi.

Berikut ini adalah dokumentasi kegiatan di kebun kongkow 163 yang berhasil kami dokumentasi :

(rin/wan)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan