Terjadi Ledakan di Dekat Bus Pemain, Laga Dortmund vs Monaco Ditunda

jabarekspres.com – Sebuah insiden yang cukup mengerikan muncul jelang laga perempat final Liga Champions antara Borussia Dortmund vs AS Monaco. Sebuah insiden yang membuat laga tak jadi dihelat Rabu (12/4) dini hari.

Insiden tersebut adalah adanya ledakan yang muncul di dekat bus tim pemain Dortmund di hotel para pemain. Hal ini jelas mengerikan, untungnya ledakan tak muncul langsung di bus.

“Bom meledak di dekat bus pemain di hotel tim. Para pemain sudah dalam penjagaan. Tidak ada tanda bahaya di dekat Signal Iduna Park,” tulis situs resmi Dortmund.
Ada kabar satu pemain Dortmund menjadi korban, yakni bek Marc Bartra. Meski begitu, sang pemain hanya terkena pecahan kaca di bagian tangannya dan sudah di bawa ke rumah sakit setempat menurut BBC.

Insiden ini memang sangat mengerikan dan tak terduga. Apalagi, terjadi sangat dekat dengan kick-off. Fans Dortmund dan Monaco pun sudah berada di dalam stadion.

Hebatnya, kedua fans tidak kecewa. Bahkan fans Monaco meneriakkan chant “Dortmund, Dortmund” sebagai dukungan untuk para pemain lawan yang mengalami musibah.

Pihak Dortmund pun mengonfirmasi bahwa laga perempat final ditunda menjadi Kamis (13/4) pukul 01.45 waktu Indonesia.

Mereka pun terus mengunggap apdetan terkait kondisi dan meminta fans tetap di Stadion untuk bersabar sebelum kondisi benar-benar kondusif dan aman untuk pulang. (rap/JPG)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan