Henrikh Mkhitaryan Siap Menjawab Ekspektasi Tinggi

bandungekspres.co.id, BERHARGA mahal itu sama dengan kutukan di Manchester United. Sebab, kerap kali pemain-pemain yang diboyong dengan banderol mahal malah bermain tidak sesuai dengan ekspektasi. Memphis Depay dan Angel Di Maria bisa menjadi contohnya. Pertanyaannya, apakah Henrikh Mkhitaryan akan menjadi pengekor Depay dan Di Maria?

Sama dengan Depay dan Di Maria, Micky – sapaan akrabnya – juga didatangkan United dengan banderol mahal. Diboyong dari Borussia Dortmund, klub berjuluk Setan Merah tersebut harus menebus Micky dengan transfer fee sebesar 35,7 juta pounds (Rp 623,6 miliar). Sementara Micky pemain termahal United dalam dua pekan pertama bulan Juli ini.

Anggaran untuk memboyong Micky bisa mencapai 52 persen dari total anggaran belanja United di musim panas ini. Bersama dengan transfer Eric Bailly, United sudah merogoh koceknya sampai 68 juta pounds (Rp 1,18 triliun). ’’Saya akan coba menjawab ekspektasi itu,” koar Micky, dalam wawancaranya di situs resmi klub.

Sebagai pemain versatile, Micky mampu bermain di sisi mana pun di lini tengah United. Bisa di posisi sayap kiri, sayap kanan, dan gelandang jangkar. Beberapa kali Thomas Tuchel selaku der trainer Dortmund pun mencobanya sebagai penyerang, hasilnya? Tiga gol dan enam assist diciptakannya. Nah, karakter pemain seperti itu yang dibutuhkan United.

Dalam analisisnya di Daily Mail, pandit Jack Gaughan menilai kecepatan dribbling Micky dan kebiasaan cut inside-nya akan memberikan keuntungan bagi United begitu memainkan sepak bola yang berbasis counter attack. Cocok dengan kebiasaan permainan pragmatis Mourinho yang menekankan di defense kokoh dan serangan balik cepat.

Bukan hanya bisa memerankan tugas penting dalam menyerang. Pun demikian begitu diminta membantu pertahanan. Statistik 1,2 tekel sukses per laga yang dicatatkannya musim lalu di Dortmund tidak disamai satu pun penggawa United. Bek tengah Chris Smalling saja hanya mampu melakukan 1,1 tekel sukses per laganya.

Namun, di balik nilai plus yang siap dihadirkan Micky bagi musim pertama Jose Mourinho kali ini, Ilkay Guendogan mengingatkan adanya hal yang jadi hambatan rekan satu timnya saat memperkuat Dortmund itu. Guendogan yang musim ini juga hengkang ke Premier League bersama Manchester City itu menyebut Micky bakal flop di musim pertamanya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan