Buku Sering Basah, Ada yang Pernah Hanyut

Perjuangan Anak-anak Gili Re Menyeberangi Laut ke Sekolah

Kondisi murid SDN 5 Satap Pemongkong, Kecamatan Jerowaru, Lotim yang berasal dari Gili Re, Desa Pare Mas harus bertaruh nyawa demi menimba ilmu. Mereka harus menyeberangi lautan untuk menuju sekolahnya.

—————————

JALALUDIN–LOMBOK TIMUR

—————————

Gili Re anak
WAHYU/LOMBOK POST

BERTARUH NYAWA: Sejumlah anak Gili Re, Jerowaru, Lombok Timur
harus berusaha keras untuk sampai ke sekolahnya di Gili Beleq

Gili Re Desa Pare salah satu pulau-pulau kecil di Kecamatan Jerowaru Lombok Timur. Dibanding gili-gili yang lain, di gili ini tidak banyak fasilitas publik yang dibangun pemerintah seperti sekolah. Anak-anak setempat bersekolah di SDN 5 Satap Pemongkong di pulau lain Gili Beleq. Jarak antara Gili Re dengan Gili Beleq sekitar 280 meter.

Antara kedua pulau kecil ini,tidak ada jembatan yang menghubungkannya. Sehari-hari warga menggunakan perahu kecil sebagai sarana transportasi. Tetapi tidak sedikit warga yang memilih menyeberang dengan berenang atau berjalan meski sebagian badannya direndam air laut.

Inilah yang dilakukan puluhan murid SD dan SMP sekolah ini terpaksa setiap hari basah kuyup karena menyeberang menuju sekolahnya. ’’Kami sudah bosan menyekolahkan anak-anak kami karena kondisinya seperti ini,” kata Ridwan, salah satu warga GIli Re.

Tidak jarang anak-anak mereka terpaksa tidak sekolah manakala musim badai, sehingga terpaksa mengganggu belajar mereka.

 

Jika terpaksa diantar menggunakan perahu, maka terkendala saat akan pulang nantinya. Murid-murid ini tidak ada yang menjemput, lantaran aktivitas para orang tua yang harus meninggalkan rumah guna melaut, ke pasar atau berbagai aktivitas lainnya. ’’Sehingga terpaksa anak-anak terkadang pulang hingga sore lantaran tidak ada yang menjemput,’’ ungkapnya.

Kadus Gili Re Abdurrahman mengatakan, anak-anak asal Gili tersebut terpaksa menyeberangi laut lantaran tidak adanya perahu atau sampan untuk dipergunakan para pelajar ini menuju sekolahnya. ’’Sudah berkali-kali pemerintah menjanjikan untuk membangun jembatan atau menyediakan sarana guna memudahkan anak-anak ke sekolah. Akan tetapi nyatanya sampai dengan saat ini tidak terealisir,’’ katanya.

Tinggalkan Balasan