Atmosfer “Pesta Biru” diprediksi akan meriah, apalagi jika melihat antusiasme Bobotoh yang sudah lama menantikan interaksi langsung dengan tim kebanggaannya.
Tak sedikit dari mereka yang sudah merencanakan hadir ke stadion untuk menyambut musim baru.
Sejumlah bintang Persib seperti Marc Klok, Beckham Putra, hingga pemain asing anyar yang belum diumumkan, dipastikan akan ambil bagian dalam parade perkenalan. Ini jadi ajang temu kangen setelah jeda musim yang cukup panjang.
Baca Juga:Final Panas di GBK, Garuda Muda Siap Balas Dendam ke Vietnam!Menyalakan Spirit Ulama, PCNU Bogor Ajak Nahdliyin Teladani KH Abdurrahim Sanusi
Tak hanya untuk fans lokal, momen ini juga dirancang untuk memperkuat daya tarik Persib secara internasional. Pertandingan melawan tim Australia sekaligus mengirim sinyal: Maung Bandung siap bicara di level Asia.
Dengan jadwal padat di depan mata dan harapan tinggi dari publik Bandung, peluncuran ini bukan hanya soal seremoni. Ini adalah tonggak semangat baru untuk menatap musim kompetisi dengan lebih serius dan percaya diri.(HJ)
