Komoditas lainnya seperti bawang putih bonggol juga mengalami sedikit penurunan harga, dari Rp39.928 per kilogram menjadi Rp39.862 per kilogram.
Sebaliknya, harga cabai merah keriting mengalami kenaikan tipis menjadi Rp45.486 per kilogram dari sebelumnya Rp45.054 per kilogram.
Namun, untuk cabai merah besar, harganya justru mengalami penurunan dari Rp48.239 per kilogram menjadi Rp46.975 per kilogram.
Baca Juga:5 Kopi Sachet yang Rasanya Mirip Kopi Kafe, Praktis dan Nikmat!7 Manfaat Minum Air Lemon Mentimun untuk Bantu Turunkan Berat Badan
Untuk produk hewani, harga daging sapi murni saat ini berada di kisaran Rp135.097 per kilogram, turun dari sebelumnya Rp135.439 per kilogram.
Begitu juga dengan daging ayam ras yang kini dipatok di harga Rp34.804 per kilogram, mengalami penurunan dari Rp35.138 per kilogram. Harga telur ayam ras juga menurun tipis dari Rp29.134 per kilogram menjadi Rp28.973 per kilogram.
Komoditas gula konsumsi turut mengalami penurunan harga. Saat ini, gula konsumsi berada di angka Rp18.373 per kilogram, turun dari harga sebelumnya Rp18.434 per kilogram.
Di sisi lain, harga minyak goreng mengalami perubahan yang bervariasi. Minyak goreng kemasan mengalami kenaikan menjadi Rp20.574 per liter, sementara minyak goreng curah turun menjadi Rp17.513 per liter.
Produk Minyakita, yang merupakan program minyak goreng bersubsidi pemerintah, juga mengalami sedikit penurunan harga menjadi Rp17.481 per liter dari sebelumnya Rp17.593 per liter.
Sementara itu, tepung terigu curah saat ini dijual seharga Rp9.650 per kilogram, turun dari Rp9.779 per kilogram. Tepung terigu kemasan pun mengalami penurunan harga dari Rp12.973 per kilogram menjadi Rp12.767 per kilogram.
Sektor perikanan juga mencatat adanya fluktuasi harga. Ikan kembung kini dijual dengan harga Rp40.107 per kilogram, turun dari sebelumnya Rp40.746 per kilogram.
Baca Juga:7 Manfaat Minum Air Lemon Saat Perut Kosong di Pagi Hari10 Manfaat Kopi untuk Kulit Glowing dan Rambut Berkilau
Ikan tongkol justru mengalami kenaikan harga menjadi Rp34.003 per kilogram dari sebelumnya Rp33.745 per kilogram. Sedangkan ikan bandeng mengalami penurunan dari Rp34.454 per kilogram menjadi Rp33.265 per kilogram.
Untuk komoditas garam konsumsi, harga saat ini tercatat Rp11.487 per kilogram, turun dari sebelumnya Rp11.610 per kilogram. Adapun daging kerbau, baik yang beku impor maupun segar lokal, juga mengalami penurunan harga.
Daging kerbau beku impor kini dijual Rp101.181 per kilogram, dari sebelumnya Rp104.979 per kilogram. Sedangkan daging kerbau segar lokal turun menjadi Rp137.750 per kilogram dari Rp137.213 per kilogram.
