Hadiah Juara Umum Porkot Banjar Dijanjikan Cair 2025, Ketua KONI Beberkan Tantangan Anggaran

JABAR EKSPRES – Suasana penutupan Pekan Olahraga Kota (Porkot) Banjar beberapa waktu lalu diwarnai pengumuman mengejutkan dari Ketua KONI Kota Banjar, Soedrajat Argadireja, yang akrab disapa Ajat Doglo.

Hadiah sebesar Rp25 juta untuk juara umum, yang sempat dijanjikan, ternyata baru akan diberikan pada 2025.

Keputusan ini menuai tanda tanya, namun Doglo menegaskan bahwa langkah ini diambil demi transparansi dan komitmen pembinaan atlet.

“Awalnya, tidak ada kategori juara umum dalam perencanaan Porkot. Namun, antusiasme luar biasa dari atlet dan kontingen membuat kami spontan menetapkannya sebagai bentuk apresiasi dan stimulan untuk pembinaan ke depan,” jelas Doglo, Jumat (14/2).

BACA JUGA: 32,2 Persen Anak Usia 16-18 Tahun di Kota Banjar Tidak Bersekolah, APS Turun Signifikan

Ia mengakui, hadiah tersebut memang belum tercantum dalam pagu anggaran hibah Pemkot Banjar tahun 2024.

“Kami akan menganggarkannya secara khusus di 2025. Ini murni bentuk respons kami terhadap semangat peserta,” tambahnya.

Porkot Banjar perdana ini menguras anggaran hingga Rp310 juta. Sementara, hibah dari Pemerintah Kota (Pemkot) Banjar hanya Rp150 juta. Kekurangan dana ditutup dari anggaran internal KONI dan sumber lainnya.

“Kami berusaha maksimal mensukseskan event ini, meski harus memutar otak mencari tambahan dana,” ujar Doglo.

BACA JUGA: Mosi Tidak Percaya, Tiga Karang Taruna di Kota Banjar Tuntut Digelar KLB!

Tak hanya hadiah juara umum, operasional untuk Komite Olahraga Kecamatan (KOK) juga belum cair. Doglo mengungkapkan, pihaknya sedang berkoordinasi dengan Pemkot Banjar.

“Jika dana turun pada Maret, kami segera salurkan. Komitmen kami jelas, tapi kondisi keuangan daerah sedang sulit. Kami berharap ada solusi,” katanya dengan nada optimis.

Janji penyerahan hadiah yang molor ini menuai pro-kontra di kalangan atlet. Namun, Doglo meminta semua pihak memahami dinamika anggaran.

“Kami tidak ingin mengobral janji. Yang pasti, hak atlet akan kami penuhi secepatnya begitu dana tersedia,” tegasnya.

Di tengah keterbatasan, ia berharap semangat sportivitas tidak luntur. “Porkot bukti kolaborasi kita. Mari lihat ini sebagai kebangkitan olah raga Kota Banjar,” pungkasnya. (CEP)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan