“Jangan sampai warga penunggu pasien di sini yang sehat, malah jadi sakit gara-gara setiap hari mencium bau sampah dari TPS itu,” imbuhnya.
Lagipula dikatakannya, aktivitas pembuangan sampah ke TPS milik PT Tras dipastikan bukan berasal dari sampah warga sekitar. Sebab warga tidak ada yang membuang sampah ke lokasi tersebut, sehingga ada kemungkinan sampah itu dari Kota Bandung yang dibawa ke Lembang.
“Di sana itu aktivitasnya komersil, liat aja ada pemilahan sampah plastik lalu dijual, terus ada juga sampah organiknya yang menimbulkan bau,” tandasnya. (Wit)