Kisah Wisudawan Terbaik UM Bandung, Kado Bagi Ibu yang Jadi Tulang Punggung Keluarga

JABAR EKSPRES – Mina Harvianti Sabila, adalah wisudawan terbaik Universitas Muhammadiyah (UM) Bandung. Ia mencatatkan IPK tertinggi dalam wisuda ke-7 kampus di Jalan Soekarno Hatta Bandung itu.

Di balik prestasinya yang gemilang, ternyata ada kisah manis. Itu jadi kado istimewa bagi sang ibu, karena telah berjuang mandiri membiayai kuliah Mina. Sebab sang ayah telah meninggal dunia.

Kepergian sang ayah yang biasa menjadi tulang punggung keluarga, ternyata tak membuat Mina putus semangat untuk melanjutkan pendidikan tinggi. Mina memberanikan diri untuk masuk ke perguruan tinggi. Tentu setelah berbagai pertimbangan.

Sang ibupun memberikan dukungan positif. Meski ia telah mengambil resiko untuk ikut berjuang demi kelancaran kuliah anaknya itu.

BACA JUGA:Melihat Lebih Dekat Rusunawa Rancacili: Apartemen Untuk Rakyat, Salah Satunya Mangkrak

Kondisi itu ternyata makin menjadi motivasi tersendiri bagi Mina. Ia tak mau menyia-nyiakan kesempatan kuliah itu. Kesempatan berharga dan penuh keringat serta perjuangan dari sang ibu.

Mina pun bisa membuktikan diri. Ia bisa lulus tepat waktu. Selain itu, ia berhasil mencatatkan prestasi gemilang. Yakni menjadi wisudawan terbaik dengan IPK tertinggi. Nyaris sempurna, 3,92.

Itu menjadi kado istimewa bagi sang ibu karena telah berjuang membiayai kuliahnya selama ini. “Beliau adalah ibu sekaligus ayah bagi saya. Beliau selalu memberikan dukungan luar biasa. Terima kasih, Mama,” ucapnya lulusan prodi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis itu.

Bagi Mina, ibunya adalah bidadari sejati. Karena telah banyak dinamika perjuangan yang dilalui bersama semenjak ditinggal sang ayah. “Ini hari yang sangat bahagia,” ucapnya saat melihat senyum sang ibu di momen wisudanya itu.

BACA JUGA:Jelang Tahun Baru, Pemkot Cimahi Terbitkan Surat Edaran Kendalikan Sampah

Mina merupakan satu dari 404 wisudawan di kesempatan Minggu (29/12) itu. Rinciannya, ada 27 orang berasal dari Fakultas Sains dan Teknologi (FST), 82 orang dari Fakultas Sosial dan Humaniora (FSH), 254 dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), serta 41 orang dari Fakultas Agama Islam (FAI).

Selain Mina, juga ada 3 lagi wisudawan terbaik. Mewakili fakultas masing – masing. Yakni Nazhif Azkaf Fadillah dari prodi Teknik Informatika dengan IPK 3,89. Lalu Shilva Anadya Putri dari prodi Psikologi dengan IPK 3,88. Dan Nuryamah dari prodi Komunikasi dan Penyiaran Islam dengan IPK 3,86.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan