Persib Berduka, Dokter Rafi Ghani Meninggal Dunia di RS Hasan Sadikin

JABAR EKSPRES – Suasa berkabung tengah menyelimuti keluarga besar Persib Bandung. Pasalnya, dokter tim, Rafi Ghani dikabarkan meninggal dunia.

Pria yang memiliki nama lengkap Mochamad Rafi Ghani itu menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung, Senin (23/12) malam.

Kabar meninggalnya sang dokter, pertama kali disampaikan media officer Persib, Jatnika Sadili melalui pesan whatssap grup pewarta Persib.

BACA JUGA: BREAKING NEWS: Dokter Persib Raffi Ghani Meninggal Dunia

“Innalillahi wa inna ilaihi raji’un telah meninggal dunia dokter tim Persib, Dokter Rafi Ghani, Senin 23 Desember 2024 di RSHS,” tulis Jatnika.

“Semoga almarhum diampuni dosa-dosanya dan diterima semua amal baiknya. Semoga Allah SWT angkat derajatnya dan tempatkan ia di tempat terbaik di sisi-Nya. Aamiin Allahumma Aamiin,” tambahnya.

Diketahui, Rafi Ghani meninggal dunia dalam usia 54 tahun. Ia meninggalkan seorang istri dan dua anak.

BACA JUGA: Instal Aplikasi Penghasil Uang Rating Tinggi Google Play Store, Keuntungan Rp300.000 1x Cair

Sebelum meninggal, Dokter tim Persib itu sempat menjalani perawatan di rumah sakit.

Di sisi lain, kaba duka itu menjadi pukulan bagi keluarga besar Persib dan juga Bobotoh.

Banyak Bobotoh yang merasa kehilangan sosok Dokter Rafi Ghani.

BACA JUGA:

Pun demikian para pemain dan staff Persib juga merasa kehilangan. Itu terlihat dari berbagai unggahan mereka yang mengenang masa hidup Rafi Ghani.

Persib melalui media sosial resminya juga mengucapkan belasungkawa atas meninggalnya dokter tim tersebut.

“Turut berduka cita yang sedalam-dalamnya atas berpulangnya Dokter Tim PERSIB Muhammad Raffi Ghani. Terima kasih atas dedikasi dan loyalitas bersama PERSIB yang luar biasa. Semoga amal ibadahnya diterima di sisi-Nya, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan serta ketabahan,” tulis keterangam Persib.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan