JABAR EKSPRES – Pada tahun 2024, tren belanja online kebutuhan sehari-hari, terutama fashion, mengalami lonjakan signifikan dibandingkan tahun 2023. Fenomena ini tidak hanya terjadi di marketplace, tetapi juga semakin marak di media sosial, seperti TikTok. Untuk menunjang pengalaman belanja online yang lebih seru, perangkat yang mumpuni seperti Galaxy A35 5G menjadi pilihan yang tepat. Selain untuk belanja online, smartphone ini juga dirancang untuk meningkatkan efisiensi dalam berbagai aktivitas sehari-hari, memberikan pengalaman digital yang lebih menyenangkan dan lancar.
“Salah satu fitur unggulan Galaxy A35 5G adalah Circle to Search, yang mempermudah proses belanja online. Fitur ini memungkinkan pengguna mencari produk hanya dengan menggunakan gambar, membantu menemukan barang serupa, membandingkan harga, atau mencari ulasan secara cepat dan efisien. Selain itu, Galaxy A35 5G juga dilengkapi dengan berbagai fitur unggulan lain seperti layar Super AMOLED 6,6 inci yang luas, refresh rate 120Hz untuk pengalaman scroll produk yang mulus, dan prosesor Exynos 1380 untuk performa sehari-hari yang luar biasa,” ujar Ricky Bunardi, Senior Manager MX Product Marketing Samsung Electronics Indonesia.
Berikut adalah beberapa cara Galaxy A35 5G dapat menghadirkan pengalaman belanja online yang menyenangkan:
Mencari Referensi Produk di Platform Online Referensi produk dapat berasal dari mana saja, termasuk dari postingan di media sosial atau situs web. Jika kamu melihat gambar pakaian yang cocok untuk OOTD di media sosial, gunakan Circle to Search di Galaxy A35 5G untuk mencari produk serupa di berbagai platform e-commerce atau web. Fitur ini mempermudah menemukan produk yang diinginkan dari berbagai toko tanpa perlu mengetik deskripsi produk.
Kamu bahkan bisa mencari produk dari gambar yang muncul di video YouTube atau TikTok. Cukup tekan tombol Home dan lingkari gambar yang ingin kamu cari untuk menemukan informasi tentang produk tersebut.
Mencari Produk yang Tidak Diketahui Nama atau Brand-nya Terkadang, kita melihat barang yang menarik namun tidak tahu nama atau mereknya. Di sinilah fitur Circle to Search berperan penting. Lingkari objek yang ingin kamu cari, dan mesin pencari akan menampilkan produk serupa atau identik. Fitur ini sangat berguna untuk mencari pakaian, aksesori, atau barang rumah tangga. Jika kamu menemukan pakaian yang tidak diketahui mereknya saat berkeliling, cukup arahkan kamera 50 MP Galaxy A35 5G dan gunakan Circle to Search. Cukup lingkari gambar dan kamu akan langsung diarahkan ke toko yang menjual produk serupa.