Hasil Rekapitulasi Pilbup Bogor, Pasangan Rudy Susmanto – Jaro Ade Unggul Telak

JABAR EKSPRES – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bogor menetapkan hasil rekapitulasi suara dalam pelaksanaan Pemilihan Bupati (Pilbup) dan Wakil Bupati Bogor 2024.

Hasil rekapitulasi suara Pilbup Bogor itu langsung dibacakan oleh Ketua KPU Kabupaten Bogor, Adi Kurnia.

Diketahui rapat pleno rekapitulasi hasil perolehan suara Pilbup Bogor tersebut berlangsung di Dharmawan Park, Sukaraja, Kabupaten Bogor sejak Senin (2/12) sampai Kamis (5/12) malam.

BACA JUGA:Kacamata Pintar Samsung Siap Tampil Perdana, Debut Bareng Galaxy S25

Dalam penetapan itu, pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bogor nomor urut 1 Rudy Susmanto – Jaro Ade unggul dengan meraih sebesar 1.559.328 suara.

Kemudian, untuk suara sah 2.158.781 dan jumlah suara tidak sah mencapai 146.461 suara, dengan total jumlah keseluruhan suara masuk dalam Pilbup Bogor tahun 2024 mencapai 2.305.242.

“Dengan hasil itu menetapkan Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bogor nomor urut 1 Rudy Susmanto – Jaro Ade unggul dengan meraih sebesar 1.559.337 suara. Sedangkan Pasangan nomor urut 2 Bayu Syahjohan – Musyafaur Rahman meraih suara sebesar 599.453,” ucap Adi Kurnia.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan