Kabar Baik! KKS Baru untuk Penerima PKH dan BPNT Mulai Dibagikan Hari ini

JABAR EKSPRES – Bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dari bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), ada berita menggembirakan.

Mulai hari ini, 20 November 2024, Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) baru mulai didistribusikan di sejumlah daerah untuk pencairan bantuan sosial periode November-Desember 2024.

Baca : Kabar Terbaru Pencairan KJP Plus Bulan November 2024

Sebelumnya, banyak KPM menerima bantuan sosial melalui sistem pencairan via pos.

Namun, kini pemerintah memutuskan untuk menggunakan KKS baru guna mempermudah proses penyaluran bantuan sekaligus meningkatkan transparansi.

Di beberapa daerah seperti Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan, pembagian kartu ini telah berlangsung di kantor pemerintahan setempat atau balai desa.

KKS ini akan menjadi alat utama bagi KPM untuk mengakses bantuan PKH dan BPNT secara lebih praktis.

Sebelum KKS dibagikan, pemerintah telah melakukan proses verifikasi data penerima manfaat.

Data tersebut tercatat dalam Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial (SIKS-NG).

Untuk PKH, sebagian besar KPM sudah lolos tahap verifikasi, meski Surat Perintah Pencairan Dana (SP2D) masih dalam proses penerbitan.

Sedangkan untuk BPNT, verifikasi data juga telah selesai, tetapi pencairan dana masih menunggu Surat Perintah Membayar (SPM) yang diterbitkan oleh Kementerian Sosial.

Cara Menggunakan KKS Baru

Setelah menerima KKS, KPM diimbau untuk:

  • Menyimpan kartu dengan baik dan tidak memberikan kepada pihak lain untuk menghindari penyalahgunaan.
  • Melakukan pencairan secara mandiri di lokasi yang telah ditentukan, seperti ATM atau agen penyalur resmi, untuk memastikan bantuan diterima dengan aman.
  • Memantau informasi terbaru terkait pencairan bantuan melalui pendamping sosial atau pemerintah desa setempat.

Kementerian Sosial terus berupaya agar proses pencairan bansos tepat waktu dan tepat sasaran.

Namun, percepatan ini membutuhkan kerja sama dan koordinasi dari berbagai pihak, mulai dari pusat hingga daerah.

Dengan adanya KKS baru, diharapkan penyaluran PKH dan BPNT lebih efektif, efisien, serta memudahkan penerima manfaat.

Bagi para KPM, tetaplah bersabar dan pantau perkembangan terbaru agar tidak melewatkan informasi penting terkait pencairan bantuan.

Baca juga : Cek Bansos KIS BPJS, Apakah Namamu Terdaftar?

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan