Spoiler One Piece Chapter 1132: Loki Terkejut dengan Mode Dewa Nika dari Luffy!

JABAR EKSPRES – Penggemar One Piece, spoiler chapter 1132 akhirnya membawa kita pada momen yang ditunggu-tunggu: konfrontasi Luffy dan Loki di Pulau Elbaf. Di sinilah rahasia buah iblis legendaris terbongkar, dan Loki menyadari bahwa dirinya bukanlah Dewa Matahari yang sesungguhnya.

Awalnya, Loki mengklaim sebagai Dewa Matahari berkat buah iblis logia matahari yang dimakannya. Namun, saat bertemu dengan Luffy yang telah mencapai wujud Awakening sebagai Nika, Loki dibuat tercengang.

Luffy menunjukkan kekuatan uniknya, menciptakan apa pun dari imajinasinya. Berikut ini spoiler One Piece Chapter 1132 yang Jabarekspres.com rangkum dari YouTube Torao Kun.

Kesalahpahaman Buah Iblis

Pemerintah dunia memainkan peran besar dalam kebingungan Loki. Mereka sengaja menyamarkan buah iblis Hito Hito no Mi, Model: Nika, menjadi Paramecia Gomu Gomu no Mi dalam ensiklopedia.

BACA JUGA: Buktikan Sendiri! Nonton 1 Video Dapat Saldo Rp 45.000 Masuk Ewallet Gratis

Akibatnya, Loki salah memahami kekuatan buah iblis logia matahari yang dimilikinya sebagai buah iblis dewa matahari sejati.

Loki dan Keinginan Awakening

Dalam percakapannya, Loki bertanya pada Luffy cara mencapai Awakening. Luffy dengan jujur mengaku bahwa wujud itu ia capai secara tidak sengaja saat melawan Kaido. “Aku hampir mati, lalu tiba-tiba kekuatanku bangkit,” jelas Luffy.

Pernyataan ini membuat Loki termenung. Ia teringat pertarungannya melawan Shanks bertahun-tahun lalu, yang nyaris membawanya ke ambang kematian. Sayangnya, ia kalah sebelum bisa mencapai Awakening. Kini, ia bertekad menjadikan Luffy lawan terkuat untuk mencapai tujuan itu.

Ancaman dari Bajak Laut Kurohige

Sementara itu, ancaman baru mengintai. Di Pulau Hachinosu, Bajak Laut Kurohige terus memburu buah iblis langka, termasuk logia dan zoan kuno. Mereka bahkan menggelar pertarungan Battle Royale untuk menentukan siapa saja anggota yang layak mendapatkan kekuatan tersebut.

Kabar tentang buah iblis legendaris milik Loki di Elbaf tentu menarik perhatian Kurohige. Tidak heran jika pasukannya, bahkan mungkin Kurohige sendiri, sedang merencanakan pergerakan ke pulau raksasa tersebut.

Sosok Misterius dan Poneglyph Terakhir

Selain itu, kapal hitam misterius mendekati Elbaf, diduga milik pria dengan bekas luka bakar yang menyimpan Road Poneglyph terakhir. Kehadiran pria ini di Elbaf menambah kompleksitas cerita. Persaingan semakin memanas, dan banyak pihak mulai bergerak menuju pulau tersebut.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan