Puas Dengan Program JKN, Siti Berharap Program JKN Dapat Terus Berlanjut

Karena menurutnya hampir semua sektor pelayanan saat ini sudah berbasis digital, ia turut senang dan tenang juga BPJS Kesehatan juga sudah memiliki layanan digital Mobile JKN.

“Bagus sekali Mobile JKN, saya beberapa kali coba pakai aplikasi ini, karena beberapa kasus pernah ke kantor cabang diarahkan untuk ubah melalui aplikasi MJKN. Waktu itu saya mau ubah faskes, saya bisa mengubahnya melalui aplikasi Mobile JKN tanpa harus datang ke kantor cabang,” jelas Siti.

Selain mengungkapkan kesannya selama menjalani pengobatan maupun persalinan menggunakan BPJS Kesehatan atau program JKN.

Siti juga memberikan ucapan terimakasih kepada BPJS Kesehatan karena sudah hadir untuk membantu masyarakat Indonesia melalui program JKN nya, karena dengan adanya program JKN kini masyarakat Indonesia tidak perlu khawatir lagi akan biaya pengobatan yang sangat mahal.

BPJS Kesehatan sudah siap memberikan jaminan biaya untuk kesehatan bagi peserta program JKN.

“Saya sih berharap tentu BPJS harus tetap improve ya, untuk memberikan layanan yang lebih baik lagi memperbaiki kekurangan-kekurangan yang sekarang ada. Saya harap juga BPJS Kesehatan bisa terus menjalankan dengan baik program JKN ini karena program ini betul-betul membantu seluruh lapisan masyarakat Indonesia yang terdaftar program JKN. Pokoknya terimakasih BPJS Kesehtan,” tutup Siti Juju.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan