Spesifikasi Gahar Infinix HOT 50 4G Harga 1 Jutaan, Bikin Pesaing Ketar-ketir!

JABAR EKSPRES – Infinix kembali menggebrak pasar ponsel entry-level melalui Infinix HOT 50 4G, yang kini hadir dengan spesifikasi unggul di kelas harga 1 jutaan. Dengan harga sekitar Rp 1,7 juta, smartphone ini tidak hanya menawarkan desain premium, tetapi juga fitur-fitur yang biasanya hanya ada pada ponsel kelas dua jutaan.

Infinix HOT 50 4G tampil dengan desain yang modern dan elegan, mengusung warna abu-abu Titanium di bagian belakang yang memberikan kesan premium. Meskipun menggunakan material plastik, Infinix berhasil memberikan tampilan yang terlihat seperti metal dengan garis-garis brush di bagian frame yang semakin menambah kesan mewah. Dalam kemasannya, HOT 50 4G juga menghadirkan kolaborasi dengan karakter Free Fire, yang menarik bagi para penggemar game.

Infinix HOT 50 4G dilengkapi layar Full HD berukuran besar dengan refresh rate 120Hz dan kecerahan mencapai 800 nits. Ini memberikan pengalaman visual yang jernih dan responsif, terutama saat digunakan di luar ruangan atau dalam aktivitas gaming.

Baca juga : Spesifikasi Infinix Hot 50 Pro Plus Siap Bersaing Diharga 2 Jutaan? Apakah Wort it?

Layar ini bahkan lebih unggul dibandingkan dengan kompetitor seperti Redmi 14C yang masih mengandalkan resolusi 720p. Bagi pengguna yang mencari ponsel dengan layar optimal tanpa menguras kantong, HOT 50 4G bisa menjadi pilihan tepat.

Infinix ini ditenagai oleh chipset MediaTek Helio G100 yang biasanya ada di ponsel dengan harga lebih tinggi. Chipset ini memungkinkan HP ini menjalankan game populer seperti Mobile Legends dengan pengaturan grafis tinggi pada 90 FPS.

Untuk game yang lebih berat seperti Genshin Impact, performanya tetap cukup lancar meski ada sedikit penurunan frame rate. HP ini juga dilengkapi dengan dua pilihan kapasitas memori internal UFS: 256GB dengan RAM 6GB atau 128GB dengan RAM 8GB, yang memberikan kecepatan baca-tulis lebih baik dibandingkan eMMC dan memungkinkan pengguna memilih sesuai kebutuhan.

Infinix HOT 50 4G memiliki kamera utama 50MP yang dapat menghasilkan foto berkualitas baik di kelasnya. Kamera ini mampu menghasilkan foto yang jernih dengan detail yang tajam. Meski desainnya terlihat seperti memiliki tiga kamera, hanya satu kamera yang berfungsi aktif, sementara dua lainnya sekadar hiasan. Namun, desain ini menambah kesan stylish pada ponsel, dan kualitas fotonya tetap bisa diandalkan untuk kebutuhan sehari-hari.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan