Ngaprak: Langkah Nyata Pasangan Nomor Urut 3 untuk Bandung yang Lebih Baik

JABAR EKSPRES – Istri Calon Wakil Wali Kota Bandung nomor urut 3, Fitriana Dewi atau yang biasa disapa Neng Mpit bersama Mojang Fer sukses menggelar kegiatan Ngaprak (Ngawangkong Perkara Rakyat) di sejumlah titik strategis Kota Bandung.

Kegiatan ini salah satu program yang bertujuan untuk mensosialisasikan visi dan misi pasangan nomor urut 3, Kang Farhan dan Kang Erwin, yang di singkat dengan akronim UTAMA (Unggul, Terbuka, Amanah, Maju, Agamis).

Kegiatan Ngaprak kali ini menyasar langsung warga di kawasan Banceuy, Jalan ABC, Cuangki Viral, Jalan Purnawarman, dan Gasibu.

Baca juga : KH Athian Ali Sampaikan Pesan untuk Farhan jika Ditakdirkan Pimpin Kota Bandung, Begini Katanya

“Jadi Ngaprak ini adalah untuk mendengarkan langsung keluhan masyarakat Kota Bandung,” katanya. Selasa, 29 Oktober 2024.

“Intinya, Kang Farhan dan Kang Erwin benar-benar ingin mengabdi kepada masyarakat Kota Bandung,” ujarnya.

Neng Mpit menegaskan, terjun langsung bertemu dengan masyarakat adalah wajib, karena calon pemimpin dapat langsung mendengarkan apa yang diinginkan masyarakat.

“Kita juga terjun ke masyarakat untuk mendengarkan apa yang diinginkan oleh masyarakat,” tuturnya.

“Jadi ruang ini adalah ruang untuk masyarakat yang nantinya akan kita manifestasinya dalam program ketika Kang Farhan dan Kang Erwin terpilih,” jelasnya.

Selain Ngaprak, dirinya dan Mojang Fer sekaligus mengikuti kegiatan senam bersama di BMC dengan ibu-ibu Babakan Ciamis.

Baca juga : Farhan Punya Jurus Jitu Majukan UMKM dengan Bentuk Inkubator Bisnis

“Turun ketemu sama ibu-ibu sesuatu yang sangat berharga bagi diri saya pribadi, karna ternyata benar kata pepatah, tak kenal maka tak sayang,” ujarnya.

“Dan itu saya betul merasakan, betapa amat sangat baik respon seluruh ibu-ibu Bandung ketika mendapat sapaan dari saya,” sambungnya.

Dalam kesempNomor Urut 3atan tersebut, Neng Mpit dan Mojang Fer turut membagikan tumbler kepada warga sebagai bentuk apresiasi.***

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan