PDF Formasi PPPK 2024 Pemprov DKI Jakarta Lengkap Gaji Penghasilan

JABAR EKSPRES – Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengumumkan pelaksanaan pengadaan PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja) tahun 2024 untuk memenuhi kebutuhan Jabatan Fungsional Guru, Jabatan Fungsional Kesehatan serta Jabatan Fungsional dan Jabatan Pelaksana Teknis.

Pada tahun 2024, terdapat kuota alokasi kebutuhan sebanyak 4.826 formasi yang tersedia. Rincian formasi adalah sebagai berikut:

  • PPPK Jabatan Fungsional Guru: 1.961 formasi
  • PPPK Jabatan Fungsional Kesehatan: 439 formasi
  • PPPK Jabatan Fungsional dan Jabatan Pelaksana Teknis: 2.426 formasi

Informasi lebih lanjut mengenai seleksi ini dapat diakses dalam PDF yang tersedia di bawah ini.

PDF Formasi PPPK 2024 Pemprov DKI Jakarta

Untuk mengakses daftar formasi PPPK yang lebih lengkap di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta tahun 2024, Anda dapat mengunjungi link berikut:

LINK Formasi PPPK 2024 Pemprov DKI Jakarta

Di laman lampiran pengumuman tersebut, Anda dapat melihat daftar formasi serta rentang penghasilan PPPK tahun 2024.

Jadwal Seleksi PPPK Tahun 2024

Untuk Pelamar Prioritas, Eks THK-II, dan PTT yang Terdaftar di Pangkalan Data Tenaga Non-ASN BKN:

  1. Pengumuman Seleksi: 30 September – 19 Oktober 2024
  2. Pendaftaran Seleksi: 1 – 20 Oktober 2024
  3. Seleksi Administrasi: 1 – 29 Oktober 2024
  4. Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 30 Oktober – 1 November 2024
  5. Masa Sanggah: 2 – 4 November 2024
  6. Jawab Sanggah: 2 – 6 November 2024
  7. Pengumuman Pasca Masa Sanggah: 5 – 11 November 2024

BACA JUGA: CEK, Jadwal Pengumuman Formasi PPPK Kemenag 2024, Kapan Pendaftaran Dibuka?

Untuk pelamar tenaga non-ASN yang aktif bekerja di Lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta (termasuk lulusan PPG untuk formasi PPPK JF Guru):

  1. Pengumuman Seleksi: 1 – 30 November 2024
  2. Pendaftaran Seleksi: 17 November – 31 Desember 2024
  3. Seleksi Administrasi: 16 Desember 2024 – 3 Februari 2025
  4. Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 4 – 18 Februari 2025
  5. Masa Sanggah: 19 – 21 Februari 2025
  6. Jawab Sanggah: 20 – 27 Februari 2025
  7. Pengumuman Pasca Masa Sanggah: 22 – 28 Februari 2025

BACA JUGA: Jika Bekerja di Kota A, Bisakah Melamar PPPK 2024 di Kota Lain? Ini Penjelasannya

 

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan