JABAR EKSPRES – Bagi yang telah lolos seleksi administrasi, jadwal Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) untuk CPNS 2024 akan diumumkan kepada masing-masing peserta mulai tanggal 9 Oktober hingga 15 Oktober 2024.
Pada hari ini, 8 Oktober 2024 merupakan batas akhir penjadwalan SKD CPNS 2024.
Adapun pelaksanaan SKD CPNS 2024 dijadwalkan berlangsung dari 16 Oktober hingga 14 November 2024.
Tahap SKD merupakan salah satu tahap dalam proses seleksi setelah seleksi administrasi, di mana peserta diharuskan menjawab soal-soal pengetahuan dasar. SKD dilakukan dengan menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT).
SKD terdiri dari beberapa jenis tes mulai dari Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Intelejensi Umum (TIU) dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP).
Cara Cek Jadwal SKD CPNS 2024
1. Cek di Kartu Ujian CPNS
Jadwal SKD CPNS 2024 dan lokasi tes akan tercantum di Kartu Peserta Ujian CASN 2024.
Kartu ini dapat diunduh mulai 9 Oktober 2024, setelah masa sanggah dan verifikasi sanggah di instansi yang dilamar selesai.
Untuk mengecek, kunjungi laman SSCASN di https://sscasn.bkn.go.id/. Login ke akun seleksi CPNS menggunakan NIK (Nomor Induk Kependudukan) dan password yang telah didaftarkan sebelumnya. Pastikan Anda memasukkan informasi login dengan benar.
Setelah masuk, halaman resume akan muncul dan Anda akan melihat tombol ‘Cetak Kartu Peserta Ujian’. Klik tombol tersebut, dan sistem akan menampilkan kartu peserta ujian seleksi CASN 2024.
2. Cek di Website Resmi Instansi
BACA JUGA: Cara Cek Jumlah Pesaing per Formasi CPNS 2024 di SSCASN BKN, Kini Lebih Mudah!
Jadwal SKD CPNS 2024
- Penjadwalan SKD CPNS: 2-8 Oktober
- Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat SKD CPNS: 9-15 Oktober 2024
- Pelaksanaan SKD CPNS: 16 Oktober-14 November 2024
- Pengolahan nilai SKD CPNS: 23 Oktober-16 November 2024
- Pengumuman hasil SKD CPNS: 17-19 November 2024