Kemudian, ia juga mengingatkan agar tidak ada pihak yang menggunakan posisinya untuk mengintimidasi masyarakat demi kepentingan politik.
BACA JUGA:Dapat Nomor Urut 3, Bilal-Mulyana: Awal Menuju Kemenangan di Pilkada Cimahi
“Jangan sampai ada intimidasi atau tekanan yang mengarah pada politik praktis. Ini bisa merusak jalannya demokrasi,” tegasnya.
Dadang pun menambahkan bahwa Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bandung telah menunjukkan soliditas yang baik, terutama dalam berbagai penanganan masalah selama ini.
Ia optimistis bahwa Pilkada di Kabupaten Bandung dapat berjalan kondusif dengan kesadaran politik yang semakin dewasa di masyarakat.
“Kami di Forkopimda sangat solid. Dalam situasi apapun, termasuk masa pandemi Covid-19, kami selalu kompak. Masyarakat Kabupaten Bandung juga sudah sangat dewasa dalam berdemokrasi, dan kita semua paham akan tugas dan fungsi masing-masing untuk menciptakan suasana kondusif,” pungkas Dadang.