Siap-Siap Tes SKD
Bagi kamu yang berhasil lolos seleksi administrasi, selamat! Selanjutnya, kamu akan mengikuti tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD). Tes ini akan dilaksanakan di lokasi yang sudah ditentukan. Jangan lupa untuk terus pantau jadwal tes dan persiapkan diri dengan baik.
SKD adalah tahapan penting, karena dari sini akan ditentukan siapa saja yang bisa melangkah ke tahap seleksi berikutnya. Tes ini terdiri dari tiga bagian utama, yaitu Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Intelegensi Umum (TIU), dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP). Kamu bisa berlatih dengan simulasi Computer Assisted Test (CAT) yang disediakan BKN untuk memperbesar peluang lolos.
itulah informasi mengenai link pengumuman CPNS 2024. Jangan lupa untuk selalu cek informasi resmi dari BKN dan instansi yang kamu lamar. Bagi yang lolos, terus semangat ya, karena perjalanan menuju menjadi PNS masih panjang. Bagi yang belum lolos, jangan putus asa, peluang masih ada! Pastikan semua persyaratan sudah benar, dan semoga sukses di tahapan berikutnya!